Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dolce Violet, Menyebarkan Kegembiraan Lewat Keharuman Bunga

Kompas.com - 17/07/2023, 09:57 WIB
Wisnubrata

Editor

KOMPAS.com - Hidup penuh kebahagiaan, membebaskan imajinasi, namun tidak melupakan tujuan. Itulah gaya hidup yang dibayangkan pembuat parfum Emilie Coppermann saat meracik Dolce Violet, wewangian terbaru dari Dolce & Gabbana.

Untuk mewujudkan wewangian dengan semangat keceriaan tersebut, Coppermann memadukan aroma buah dan bunga menggunakan bahan-bahan istimewa untuk menghasilkan keharuman yang membawa pemakainya pada suasana hati gembira.

Sebagai pusat aromanya, Dolce & Gabbana menempatkan violet, bunga dengan wangi lembut, yang memberi aroma inti dari top notes hingga base notes. Bunga violet ini ditugaskan untuk mencerminkan kegembiraan, keberanian, dan tekad.

Dolce Violet dari Dolce & Gabbana Dolce Violet dari Dolce & Gabbana
Kata violet sendiri berasal dari bahasa Latin 'Viola' yang berarti pikiran yang penuh dengan cinta. Artinya bila kita melakukan segala sesuatu dengan cinta, maka keberanian dan kegembiraan akan menyertainya.

Dolce Violet dibuka dengan campuran wangi buah, ceria, dan penuh warna. Aroma buah cassis atau blackcurrant berpadu dengan kesegaran jeruk mandarin Madagaskar, serta wangi lembut bunga cyclamen.

Aroma bunga violet kemudian tercium pada middle notes memberi keharuman menggoda, diperkuat dengan aroma blackberry dan buah pir segar.

Bagian base notes-nya merupakan perpaduan sensual dari kayu cendana dan vanila dari Madagaskar, memberi kehangatan yang dilengkapi aroma musk.

Pada awal pemakaian kita akan merasakan aroma manis dari blackcurrant, yang kemudian tipis-tipis diselimuti wangi bunga violet, dan perlahan menjelma menjadi aroma penuh kehangatan kayu dan rempah, dengan tetap mempertahankan keharuman violet.

Dolce dari Dolce & Gabbana Dolce dari Dolce & Gabbana
Dolce Violet adalah koleksi terbaru rangkaian eau de toilette Dolce. Seperti koleksi sebelumnya, parfum ini dihadirkan dalam botol dengan bentuk sama, namun berwarna ungu, warna yang melambangkan intuisi, kesadaran, spontanitas, optimisme, dan kegembiraan.

Warna ini sekaligus mewakili bunga violet, seperti nama yang disandangnya.

Sebagai dutanya, Dolce & Gabbana menggandeng Deva Cassel, model energik dengan senyum mempesona yang bisa membuat orang lain ikut tersenyum dalam kegembiraan, tentu disertai wangi bunga violet.

Baca juga: Dolce Lily, Aroma Penuh Semangat untuk Gadis Muda yang Gembira

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com