Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unik, Jam Tangan G-Shock Bertema Galaksi Bima Sakti

Kompas.com - 13/10/2023, 11:33 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - G-Shock kembali membuat jam tangan baru edisi "Galaksi Bima Sakti", yang dijadwalkan untuk dirilis pada bulan Oktober 2023 ini.

Arloji dengan seri resmi GM-2100MWG-1A ini menampilkan warna serta pola unik, dan menjadi hasil kolaborasi dengan the China Aerospace Science and Technology International Exchange Center.

Kreasi ini dirancang untuk memperluas koleksi bertema galaksi dari G-Shock, yang telah mencakup model  GM-2100MG-1A dan GM-110EARTH-1A.

Baca juga: Melihat Perjalanan 40 Tahun G-Shock di Pop-Up Rooted in Toughness

G-Shock kembali membuat jam tangan baru edisi Galaksi Bima Sakti, yang dijadwalkan untuk dirilis pada bulan Oktober 2023 ini.CASIO VIA HYPEBEAST G-Shock kembali membuat jam tangan baru edisi Galaksi Bima Sakti, yang dijadwalkan untuk dirilis pada bulan Oktober 2023 ini.

Fitur menarik dari jam terbaru ini adalah bezel baja tahan karat yang mengalami pelapisan ion ungu dan ukiran laser, untuk menciptakan desain yang unik dan khas.

Lalu, ada beberapa aksen bintik-bintik putih yang mengalir dari casing hingga ke dalam dial, dan kembali melintasi casing, menjadi sebuah dekorasi bernuansa Bimasakti.

Lantas, yang menyatukan semua elemen desain tersebut adalah dial jam tangan, yang menampilkan desain gradien brushed steel, indikator tanggal, serta jendela digital yang dapat digunakan secara bersamaan.

Baca juga: G-Shock Gandeng Converse Bikin Sneaker All Star Serba Hitam

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com