Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

"Corporate Math", Realitas "Kecurangan" Perusahaan yang Berhubungan dengan Kita Semua

Ada yang terbaru, yaitu munculnya istilah corporate math yang sebenarnya sangat berhubungan dengan kehidupan sehari-hari kita, khususnya para pekerja.

Corporate math adalah metode perhitungan perusahaan yang sering kali tidak logis, aneh, dan menyesatkan, yang ironisnya, lazim ditemui di dunia kerja.

Dalam banyak kasus, perhitungan ini merugikan para pekerja, tapi cenderung menguntungkan perusahaan dalam hal pekerjaan, finansial, beban kerja, dan lain-lain.

Fenomena ini bahkan sudah terlalu sering terjadi sehingga dianggap hal biasa oleh para pekerja.

Berikut adalah contoh corporate math versi para netizen, berdasarkan penelusuran Kompas.com.

"Corporate math adalah memotong bonus dan mengumumkan PHK sekaligus membanggakan keuntungan perusahaan," cuit akun @racheltrains di Twitter.

Praktik corporate math juga bisa berupa kenaikan gaji yang tidak seberapa oleh perusahaan, tapi dibarengi lonjakan beban kerja yang tidak manusiawi.

Akan tetapi, bukannya bonus atau kenaikan upah yang didapatkan, melainkan hanya waktu kerja fleksibel yang dianggap sebagai imbal balik yang layak.

Hal serupa juga terjadi saat pekerja harus menggunakan laptopnya sendiri untuk kebutuhan profesional tempatnya bekerja.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/20/135422220/corporate-math-realitas-kecurangan-perusahaan-yang-berhubungan-dengan-kita

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke