Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/01/2020, 14:34 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Pernahkah kamu menggunakan henna? Produk ini umumnya digunakan kaum hawa untuk mempercantik kuku atau dijadikan tato temporer pada tangan.

Warna henna cenderung bertahan selama 2 minggu atau lebih di kulit. Setelah warnanya mulai memudar, kamu mungkin ingin menghilangkannya.

Ada beberapa cara menghilangkan henna yang dapat dilakukan dengan mudah tanpa harus membuang waktu.

Henna adalah pewarna (pigmen) yang berasal dari daun tanaman pacar. Dalam seni mehndi, pewarna ini kerap diterapkan pada kulit untuk membuat pola tato temporer yang rumit. Dewasa ini, para pengantin wanita pun banyak yang menghias tangannya dengan henna.

Menunggu henna memudar dan hilang membutuhkan waktu yang cukup lama. Oleh sebab itu, jika ingin menghilangkannya, terdapat beberapa hal yang bisa kamu lakukan. Berikut cara menghilangkan henna dengan mudah:

Menggunakan sabun dan air hangat

Membersihkan henna atau pacar dengan sabun lembut dan air hangat dapat membantu menghilangkan pigmen henna. Kamu dapat mengoleskan sabun ke area tubuh yang dihiasi henna, lalu menggosoknya dengan tangan atau spons.

Setelah itu, bilas kulit menggunakan air hangat. Melakukan cara ini beberapa kali sehari dapat membantu menghapusnya dengan cepat.

Menggunakan baby oil

Baby oil juga ternyata dapat membantu melarutkan pigmen henna dan menghilangkannya. Kamu dapat mengoleskan bola kapas atau kain yang telah diberi baby oil langsung pada kulit yang dihiasi henna. Kemudian, bilas menggunakan air hangat setelah 10-20 menit.

Menggunakan air perasan lemon

Lemon memiliki sifat pencerah kulit dan dapat membersihkan noda sehingga bisa membantu menghilangkan henna atau pacar. Kamu dapat mengoleskan air perasan lemon pada kulit yang dihiasi henna dengan lembut.

Kemudian, bilas dengan air hangat dan tepuk-tepuk kulit hingga kering. Jika memiliki kulit sensitif, maka kamu harus berhati-hati karena cara menghilangkan henna ini dapat menyebabkan iritasi.

Menggunakan scrub eksfoliasi

Henna hanya mewarnai permukaan kulit sehingga menggunakan scrub eksfoliasi atau pengelupasan kulit dapat membantu menghilangkannya lebih cepat. 

Kamu harus merendam bagian tubuh yang dihiasi henna menggunakan air hangat terlebih dahulu.

Selanjutnya, gunakan sikat khusus atau produk scrub yang mengandung aprikot atau brown sugar untuk mengelupas kulit mati dan meminimalisir iritasi.

Pastikan menggunakan pelembap kulit setelah melakukan eksfoliasi henna untuk mencegah kulit kering berlebih.

Bercukur

Jika henna dibuat pada kulit lengan atau kaki, maka mencukur bulu di bagian tersebut dapat menjadi cara lain untuk menghilangkan henna.

Mencukur dapat membantu mengelupas kulit dan menghilangkan tato temporer tersebut. Gunakan krim dan pisau cukur yang bersih. Lalu, pakailah pelembap setelah bercukur untuk terhindar dari iritasi kulit.

Menggunakan minyak zaitun dan garam

Mencampur minyak zaitun dan garam laut bisa membantu melarutkan pewarna pacar sehingga henna pun memudar dan hilang. Kamu dapat mengoleskan campuran keduanya pada kulit yang dihiasi henna menggunakan kapas.

Biarkan sejenak, agar minyak zaitun meresap ke dalam kulit. Setelah itu, gosok dengan lembut menggunakan waslap basah.

Menggunakan micellar water

Bukan hanya untuk membersihkan riasan, micellar water juga dapat menghilangkan henna. Kandungan yang terdapat di dalamnya dapat membantu mengangkat henna dari kulit.

Micellar water bahkan juga sangat lembut di kulit sehingga nyaman digunakan. Usapkan kain lap yang sudah dibasahi micellar water pada area kulit yang berhenna. Lalu, gosok dengan lembut agar warna henna hilang.

Menggunakan baking soda

Baking soda dapat menjadi eksfoliator atau pengelupas sel kulit mati yang sangat baik. Bahan tersebut juga dapat membantu menghilangkan noda. Kamu hanya perlu mencampurkan baking soda dan air perasan lemon untuk membentuk pasta kental.

Selanjutnya, oleskan pasta pada area kulit yang diberi henna. Biarkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan sekali sehari, dan jangan lupa beri pelembap pada kulit setelahnya untuk mencegah kulit kering dan iritasi.

Menggunakan pasta gigi pemutih

Pasta gigi pemutih dapat membantu menghilangkan henna dengan mudah. Oleskan pasta gigi pada area tubuh yang berhenna. Biarkan mengering untuk beberapa saat, lalu gosok dengan lembut menggunakan sikat gigi.

Menggunakan kondisioner

Bukan hanya untuk melembapkan rambut, kondisioner ternyata dapat membantu menghilangkan pacar.

Oleskan kondisioner ke area kulit yang dihiasi henna, lalu biarkan kulit menyerapnya terlebih dahulu. Setelah beberapa saat, bilas menggunakan air hangat dengan bersih.

Menggunakan henna memang dapat mempercantik penampilan kuku, tangan, ataupun area tubuh yang lain. Jika ingin menghilangkannya, jangan lupa untuk coba beberapa cara di atas, ya!

Baca juga: Tren White Henna Masih akan Digemari Sampai 2018

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com