Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bosan Makan Tempe? Coba Olahan Tempe Antimainstream Ini

Kompas.com - 25/04/2020, 03:03 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber
  • Satu papan tempe, potong bentuk segitiga dan iris sesuai ketebalan yang diinginkan
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • Secukupnya tepung panir
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt lada
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 5 lembar keju cheddar, potong 2 menjadi bentuk segitiga.

Cara membuat:

  • Kukus tempe selama 10 menit
  • Campur tepung panir dengan garam, lada, dan bawang putih bubuk
  • Susun tempe-keju-tempe sehingga bentuknya seperti sandwich
  • Balurkan tempe ke adonan tepung
  • Celupkan ke kocokan telur, lalu kembali balurkan ke tepung panir
  • Goreng tempe yang sudah dibalur dengan minyak panas.
  • Olahan tempe ini bisa dinikmati dengan mencocolnya ke saus atau sambal botolan.

3. Mendol

Makanan khas kota Malang, Jawa Timur, ini juga bisa dijadikan alternatif olahan tempe yang enak sebagai teman makan nasi atau dimakan sebagai cemilan. Rasa khasnya terletak pada penggunaan tempe semangit alias tempe busuk.

Meski disebut busuk, tempe semangit tidak berbahaya saat dimakan. Ia merupakan tempe yang telah mengalami proses fermentasi lebih lanjut dengan kandungan gizi yang tidak jauh berbeda dengan gizi tempe kedelai pada umumnya.

Bahan-bahan:

  • 1/4 papan tempe semangit
  • 1/4 papan tempe biasa
  • 1 sdm tepung tapioka

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit
  • 1/2 cm kencur
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • gula, garam, kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  • Kukus tempe selama 15 menit untuk menggilangkan bau langunya
  • Haluskan semua bumbu halus, masukkan tempe, ulek kasar
  • Tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk, lalu aduk hingga rata
  • Tambahkan tepung tapioka
  • Bentuk bulat sambil dipadatkan
  • Goreng hingga matang

Masih banyak olahan tempe lainnya yang dapat Anda kreasikan. Dengan lebih keatif dalam mengolah tempe, Anda tetap akan merasakan manfaat dari makanan yang satu ini, misalnya menyehatkan saluran cerna dan membuat kenyang lebih lama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com