KOMPAS.com - Inauguration Day atau Hari Pelantikan Presiden baru Amerika Serikat ditetapkan setiap 20 Januari. Menjelang acara tersebut warganet sibuk mendiskusikan mengenai apa yang bakal dipakai Wakil Presiden terpilih AS Kamala Harris pada pelantikannya.
Sebagai Wakil Presiden kulit hitam dan keturunan India pertama di negara itu, Harris diduga akan memakai kain sari, kain yang biasa dipakai wanita di negara India, Bangladesh, Nepal, dan Sri Lanka.
Memiliki panjang sekitar empat hingga sembilan meter, kain sari dikenakan di badan dengan berbagai macam gaya tanpa dijahit.
Spekulasi mengenai apa yang dikenakan Harris pada pelantikannya sudah tersebar luas bahkan sebelum Partai Demokrat memenangkan pemilihan.
Baca juga: 7 Drama Pelantikan Presiden AS: Ada yang Boikot, Meninggal, dan Salah Sumpah
Pada tahun 2019, di sebuah acara bernama One APIA Nevada, seorang penonton bertanya kepada Harris apakah dia akan memakai pakaian tradisional India jika terpilih sebagai presiden, seperti dilaporkan KTBS.
"Pertama menangkan dulu," jawab Harris sambil tersenyum kala itu.
"Ibu saya membesarkan kami dengan apresiasi yang sangat kuat atas latar belakang budaya dan kebanggaan kami. Perayaan yang kami ikuti terlepas dari bagaimana pelafalan nama belakang kami. Itu adalah keindahan dari siapa kami sebagai sebuah bangsa," tambahnya.
Sebagai catatan, ibunda Kamala Harris, Shyamala Gopalan, lahir di Chennai, India dan berimigrasi ke Amerika. Sedangkan ayahnya berasal dari Jamaika.
Baca juga: 3 Fakta Pelantikan Joe Biden-Kamala Harris
Persiapan jelang pelantikan Joe Biden pada Sabtu (16/1/2021). Seremoni diadakan di Gedung Capitol Hill tanggal 20 Desemner.
Pesan tersembunyi
Mungkin, soal pakaian apa yang dipakai Harris di Inauguration Day tampak tidak penting.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.