KOMPAS.com - Ketika membahas tentang skincare untuk remaja, produk yang umum tersedia adalah untuk mengatasi masalah seperti jerawat, kulit berminyak, dan komedo.
Dokter kulit tersertifikasi badan dari Los Angeles, Jessica Wu, MD menjelaskan kepada Everyday Health, hal itu terjadi karena pembesaran kelenjar minyak akibat perubahan hormon. Kondisi tersebut membuat kulit kebanyakan remaja menjadi berminyak, memiliki pori-pori besar, dan komedo.
Meski banyak yang memiliki masalah kulit tersebut, remaja sebetulnya bisa menjaga kulitnya tetap sehat dan bersinar dengan perawatan yang tepat.
Meski remaja dan teman-temannya melalui masa pubertas bersama, kondisi kulit mereka juga berbeda-beda. Artinya, tips perawatan kulit untuk A belum tentu bekerja dengan baik bagi si B.
Baca juga: Masih Sering Keliru, Begini Urutan Skincare Malam yang Benar
Berikut beberapa rekomendasi jenis skincare untuk remaja yang perlu digunakan sehari-hari:
Untuk menjaga kulit tetap sehat, pendiri dan direktur medis ISAAC Luxe, Dr Geetika Mittal Gupta mengatakan kepada Vogue, dirinya menganjurkan untuk fokus pada produk yang dapat mengatasi masalah kulit tersebut.
Misalnya, gunakan sabun pembersih, toner, dan obat jerawat berbentuk gel.
Namun, jika kasus jerawat berat, sebaiknya konsultasikan dengan dokter kulit sebelum mencoba perawatan apa pun.
Selain itu, sebagai bagian dari penggunaan skincare untuk remaja, hindari memencet atau menyentuh jerawat karena bisa meninggalkan luka bekas jerawat yang susah hilang, bahkan dalam bertahun-tahun.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.