Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rancang Acara Pernikahan Sendiri, Bukan Mustahil asal Tahu Caranya...

Kompas.com - 19/11/2021, 13:00 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

 

  • Tentukan tema pernikahan

Tentukan tema dan jenis pernikahan yang diinginkan untuk memudahkan kita merancang detailnya.

Hal ini juga berguna ketika kita memilih vendor atau kebutuhan pernikahan lainnya termasuk gaun dan make up.

  • Lakukan riset dan mulai belanja

Lakukan riset mendalam untuk memilih vendor dan berbelanja semua kebutuhan pernikahan kita.

Manfaatkan internet, media sosial dan rekomendasi dari kenalan yang terpecaya.

Pastikan membelanjakan biaya pernikahan sebijak mungkin dengan mendapatkan harga terbaik untuk kebutuhan kita.

Buat kontrak kerja dengan vendor dan minta portofolio karya mereka agar tak kecewa di kemudian hari.

  • Pilih lokasi dengan bijaksana

Pilih lokasi pernikahan yang paling sesuai dengan konsep dan biaya yang dialokasikan.

Gedung yang bagus dari sananya akan menjadi penghematan besar karena tak perlu didekor terlalu banyak.

Tanyakan apakah lokasi pernikahan pilihan kita memiliki vendor langganan yang dapat memudahkan atau bisa lebih murah.

  • Jangan melakukan semuanya sendiri

Kita berniat mengatur pernikahan sendiri namun tidak berarti harus melakukan semuanya sendiri.

Tidak ada perlunya menghias mahar atau hantaran pernikahan sendiri jika membuat kita kelelahan.

Tak ada salahnya mengeluarkan dana lebih untuk membayar jasa yang dibutuhkan.

Tentukan mana yang penting dan harus dilakukan sendiri serta apa saja yang bisa diserahkan ke orang lain.

Kita bisa memanfaatkan waktu untuk mempersiapkan diri sebelum melepaskan masa lajang.

  • Libatkan orang terdekat

Pastikan untuk melibatkan pasangan kita ketika merencanakan pesta pernikahan. Pengalaman ini akan menjadi hal yang penting dan berarti untuk hubungan kita di masa depan.

Tawarkan kepada orangtua, sahabat atau saudara untuk membantu dalam persiapan pernikahan kita.

Mereka bisa menjadi pengganti staf WO, tentunya dengan arahan yang tepat dari kita.

Orang terdekat juga bisa mengambil alih tanggung jawab berhubungan dengan vendor ketika diperlukan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com