Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/02/2022, 08:16 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

Selain dinding atau pintu kamar tidur berwarna putih, tambahkan sedikit perabotan kayu untuk membuat suasana kamar tidur lebih beragam.

9. Memilih tempat tidur bertingkat

Jika kamar tidur terlalu kecil dan tidak dapat menampung tempat tidur biasa untuk dua orang, solusinya adalah memilih tempat tidur susun atau bertingkat.

Dengan tempat tidur bertingkat, kita dapat memanfaatkan ruangan secara vertikal tanpa memakan banyak tempat.

Baca juga: Ini 3 Penyebab Stres di Kamar Tidur yang Perlu Dihindari

10. Menggunakan lampu tidur gantung

Ilustrasi kamar tidurUnsplash/Spacejoy Ilustrasi kamar tidur
Jika memasang lampu tidur di samping tempat tidur memerlukan ruang untuk meletakkan meja, kenapa tidak membeli lampu tidur yang bisa digantung di langit-langit?

Lampu tidur yang bisa digantung ini akan menghemat tempat dan memberikan ilusi ruangan yang tampak luas.

Selain itu, meja yang seharusnya berfungsi sebagai tempat lampu tidur bisa dimanfaatkan untuk meletakkan ponsel atau jam dan benda-benda lainnya.

11. Mengganti posisi karpet

Ilustrasi kamar tidur dengan nuansa warna kuning, karpet di kamar tidur. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi kamar tidur dengan nuansa warna kuning, karpet di kamar tidur.
Karpet berperan penting dalam tata letak dan desain kamar tidur.

Menempatkan karpet hanya di bagian kaki tempat tidur akan menciptakan efek ruangan yang memanjang, sehingga mata kita seolah-olah melihat kamar tidur itu memiliki lebih banyak ruang.

Cara ini juga bisa diterapkan di area lain di kamar tidur.

Baca juga: 8 Tanaman Hias yang Bikin Kamar Tidur Terasa Lebih Menenangkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com