Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 31/01/2023, 05:41 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mimpi yang dialami ketika tidur ternyata dapat ditafsirkan dengan makna yang beragam. Salah satunya saat memimpikan ular.

Ya, ular merupakan salah satu reptil yang ditakuti banyak orang lantaran bentuknya yang menyeramkan dan beberapa di antaranya bisa mematikan.

Ketika hewan melata tersebut hadir dalam mimpi, tidak sedikit orang yang mengasosiasikannya dengan pertanda kurang baik.

Ada yang menafsirkan mimpi ular mengisyaratkan datangnya malapateka. Namun, ada juga mempercayai mimpi ular justru membawa keberuntungan.

Baca juga: 8 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Jika Digigit Ular

Lantas, manakah yang benar?

Nah, menurut pakar mimpi yang juga penulis Lauri Loewenberg, mimpi ular memiliki tafsiran yang berbeda-beda.

Arti mimpi ular

Dilansir dari Mind Body Green, ia mengatakan bahwa datangnya ular dalam mimpi tidak bisa disamakan.

Pasalnya harus diketahui dulu apa yang terjadi dengan orang yang sedang bermimpi, reaksinya terhadap ular, dan warna hewan melata ini.

Lebih lanjut, ia membeberkan beberapa arti mimpi ular seperti yang berikut ini. Apa saja?

1. Takut dengan ular

Ular merupakan reptil yang kerap dianggap berbahaya bagi manusia. Loewenberg mengatakan, orang-orang biasanya lebih waspada jika melihat ular.

Bermula dari situ, ketakutan terhadap ular dihubungkan dengan sosok atau situasi dalam kehidupan nyata yang perlu diwaspadai orang yang mimpi ular.

Loewenberg menerangkan bahwa orang-orang yang merasa takut saat mimpi ular menandakan ada suatu ketakutan dalam hidupnya.

Baca juga: 9 Cara Mengusir Rasa Takut yang Berlebihan

2. Digigit ular

Arti mimpi ular lainnya menurut Loewenberg adalah kebutuhan akan penyembuhan fisik, terutama bila kita bermimpi digigit ular.

Hal tersebut dikatakan Loewenberg lantaran ular merupakan simbol di dunia kedokteran dan pengobatan.

Ia menafsirkan orang-orang yang mimpi digigit ular secara tidak sadar menyamakan hewan melata ini dengan penyembuhan.

Karena alasan itulah mimpi ular secara simbolis mewakili obat untuk penyembuhan.

3. Ular menyentuh tubuh

Loewenberg menyampaikan, ular bisa saja memanjat tubuh manusia ketika hadir dalam mimpi. Ular bisa saja berada di dada atau kaki.

Nah, menurutnya, mimpi seperti itu menandakan bagian tubuh tertentu membutuhkan penyembuhan secara fisik.

Namun, tidak menutup kemungkinan ular yang memanjat di tubuh menjadi pertanda ketidaksembangan di suatu bagian tubuh.

Baca juga: 10 Jenis Ular Berbisa yang Ada di Indonesia

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com