Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serupa tapi Tak Sama, Ini Beda Night Terror dan Nightmare

Kompas.com - 25/10/2022, 16:57 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber NHS
  • Anak mengalami night terror beberapa kali dalam semalam, atau hampir setiap malam
  • Anak memiliki banyak mimpi buruk tentang hal yang sama
  • Anda mengalami mimpi buruk secara teratur yang memengaruhi tidur dan kehidupan sehari-hari kita

Tips membantu anak yang menderita night terror atau nightmare

Bagi kebanyakan orang, night terror dan nightmare akan membaik dengan sendirinya.

Baca juga: 5 Cara Bantu Anak Atasi Mimpi Buruk

Ada beberapa hal yang dapat dilakukan orangtua agar anak terhindar dari night terror atau nightmare, yaitu:

  • Melakukan rutinitas yang santai sebelum tidur
  • Membuat jurnal tidur yang mencantumkan kegiatan di siang dan malam hari untuk membantu mengidentifikasi penyebab night terror atau nightmare
  • Mengatasi segala sesuatu yang bisa menyebabkan stres atau kecemasan

Tindakan saat night terror terjadi

Selama night terror dialami anak atau anggota keluarga lainnya, lakukan tindakan ini:

  • Tetap tenang dan menunggu hingga mereka tenang
  • Jangan berbicara dengan mereka atau mencoba menghentikan gerakan mereka, kecuali jika mereka berisiko melukai diri sendiri atau orang lain
  • Jangan membangunkan mereka karena mereka bisa saja tidak mengenali kita dan akan merasa marah

Apabila anak atau anggota keluarga lain mengalami night terror di waktu yang sama setiap malam, cobalah membangunkan mereka 15 menit sebelum night terror.

Terapkan cara ini selama seminggu.

Terkadang, cara tersebut dapat menghentikan terjadinya night terror.

Pengobatan

Perawatan untuk night terror atau nightmare pada orang dewasa tergantung pada penyebabnya.

Jika kita mendapat mimpi buruk yang disebabkan oleh peristiwa traumatis, dokter umum dapat merekomendasikan perawatan psikologis seperti konseling.

Namun bagi yang memiliki gangguan yang memengaruhi tidur, perawatan biasanya melibatkan upaya untuk mengelola kondisi tersebut dengan lebih baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com