KOMPAS.com - Seiring bertambahnya usia, kulit kita kehilangan keelastisitasannya dan lambat laun akan turun atau menjadi kendur.
Hal ini disebabkan karena hilangnya serat kolagen ketika kita mengalami penuaan atau penuaan dini akibat paparan sinar matahari yang berkepanjangan.
"Kulit kendur bisa terjadi ketika tingkat kerusakan serat kolagen melebihi tingkat produksi serat kolagen yang baru," kata seorang dokter kulit, Dr Crystal Dinopol, seperti dikutip dari laman She Finds.
"Selain itu, epidermis memiliki pergantian sel kulit mati yang lebih lambat, sehingga membuat kulit kusam dan tidak merata," sambung dia.
Baca juga: Perbedaan Retinoid dan Retinol, 2 Bahan Populer Anti-penuaan
Untungnya, menurut Dinopol, kulit kendur atau masalah penuaan lainnya bisa diatasi dengan produk skincare yang mengandung retinol.
"Retinol mampu mengangkat kulit kendur dengan menghidupkan kembali sifat regeneratif kulit," terangnya.
"Ini menebalkan epidermis, mengisi kerutan-kerutan halus, memperbaiki warna kulit yang tidak merata, dan meningkatkan laju produksi kolagen di bawahnya, sehingga memberikan kulit yang secara keseluruhan tampak lebih muda dan glowing," kata dia.
Retinol dapat melakukan lebih banyak hal untuk kulit kendur daripada yang mungkin kita pikirkan.
Seorang dokter kulit yang berbasis di New York City dan pendiri Future Bright Dermatology, Dr Elaine F. Kung mengatakan bahwa retinol adalah salah satu keunggulan untuk perawatan anti-penuaan di rumah.
"Bahan ini mempromosikan pergantian sel kulit yang membantu mencerahkan kulit," ungkapnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.