Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Perawatan Kulit untuk Penderita Psoriasis agar Tak Mudah Kambuh

Kompas.com - 15/08/2023, 15:14 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber Health

KOMPAS.com - Psoriasis adalah kondisi kulit autoimun yang membuat tubuh membentuk sel-sel kulit baru terlalu cepat.

Akibatnya, terjadi tumpukan sel sehingga kulit terlihat meradang dan bersisik.

Masalah kulit akibat psoriasis bisa terjadi di berbagai bagian tubuh tapi kebanyakan muncul di lutut, siku, tangan, kaki, dan kulit kepala.

Baca juga: Psoriasis, Penyakit Autoimun yang Bikin Kulit Meradang dan Bersisik

Perawatan kulit untuk penderita psoriasis

Psoriasis tidak bisa disembuhkan tapi keluhannya datang dan hilang tergantung daya tahan tubuh penderitanya.

Keluhannya bisa kambuh dan muncul sewaktu-waktu dalam periode tertentu, berbeda bagi setiap orang.

Untuk menekan risiko kambuhnya, ada sejumlah tips perawatan kulit yang disarankan untuk penderitanya.

Pelembab

Bercak psoriasis sering kali membuat kulit terasa bersisik, gatal, dan kering.

Mengoleskan pelembab yang menghidrasi bisa membantu meredakannya dengan menyegel air ke dalam kulit.

Baca juga: Ini Bedanya Eksim dan Psoriasis

Untuk hasil yang optimal, penting untuk mengoleskan pelembap setidaknya sekali sehari atau lebih.

Kita juga harus mengoleskan krim ke kulit dalam waktu tiga menit setelah mandi untuk mengunci kadar air dengan baik ke dalam kulit.

Penggunaan krim atau pelembap yang bebas pewangi dan cocok untuk kulit sensitif juga sangat direkomendasikan.

Pertimbangkan pula menggunakan bahan seperti asam salisilat, hidrokortison, atau kalamin untuk membantu mengurangi rasa gatal dan ketebalan bercak psoriatik.

Baca juga: Khasiat Asam Salisilat untuk Mengurangi Jerawat

Sinar matahari

Paparan sinar ultraviolet (UV) dari sinar matahari dalam waktu singkat terkadang efektif dalam mengurangi gejala psoriasis bagi sebagian orang.

Pastikan untuk mengoleskan tabir surya sebelum terkena paparan sinar matahari untuk mencegah sengatan matahari yang bisa memperburuk kondisinya.

Selain itu, cara ini juga tidak efektif untuk semua orang.

Baca juga: Mengenal Sinar Ultraviolet atau UV: Pengertian, Jenis, dan Dampaknya

Mandi

Ilustrasi mandiUnsplash Ilustrasi mandi
Mandi sangat ampuh untuk menenangkan kulit penderita psoriasis sekaligus menghindari iritasi dan kekeringan.

Baca juga: 5 Tips agar Psoriasis Tak Sering Kambuh

Tips yang perlu diperhatikan antara lain:

  • Mandi atau mandi air hangat hanya satu kali setiap hari
  • Membatasi mandi hingga lima menit dan berendam hingga 15 menit
  • Mencuci kulit dengan sabun atau pembersih berbahan lembut
  • Keringkan kulit dengan lembut agar tetap lembap
  • Mengoleskan pelembap saat kulit masih lembap

Busana

Pakaian ketat dan kain tertentu (misalnya, wol) dapat meningkatkan iritasi pada kulit dan memperburuk gejalanya.

Sebaliknya, penderita psoriasis disarankan untuk memilih busana yang:

  • Longgar dan mudah bernapas untuk kulit
  • Berbahan ringan seperti katun, linen, atau satin
  • Berbahan dingin dan lembut yang menyerap keringat

Baca juga: 4 Penyebab Jerawat Bokong, dari Perubahan Hormon hingga Pakaian Ketat

Aloe vera

Ilustrasi tanaman lidah buaya atau Aloe vera.UNSPLASH/JORDAN MORRIS Ilustrasi tanaman lidah buaya atau Aloe vera.
Aloe vera alias lidah buaya dapat mengurangi bercak bersisik dan kemerahan yang terkait dengan psoriasis, yang telah dibuktikan secara ilmiah.

Kita bisa menggunakan lidah buaya segar atau produk dengan kandungan tersebut untuk merasakan manfaatnya.

Baca juga: Manfaat Gel Aloe Vera, Rawat Kulit dari Wajah Hingga Kaki

Dokter kulit merekomendasikan krim yang mengandung 0,5 persen lidah buaya paling efektif dalam memperbaiki gejala psoriasis ringan hingga sedang.

Makanan anti radang

Perhatikan pula asupan makanan agar tidak memicu peradangan dan memperburuk gejalanya.

Beberapa makanan yang direkomendasikan antara lain:

  • Buah-buahan dan sayur-sayuran
  • Yogurt rendah lemak
  • Makanan tinggi asam lemak omega-3, seperti ikan, kacang-kacangan, dan biji-bijian
  • Biji-bijian utuh
  • Legum, seperti buncis dan lentil

Baca juga: Sering Dikira Sehat, 5 Menu Sarapan Ini Bisa Memicu Peradangan

Sedangkan makanan seperti daging merah, alkohol, produk susu tinggi lemak, makanan tinggi gluten, gula, dan lemak jenuh sebaiknya dihindari.

Kesehatan mental

Penderita psoriasis berisiko lebih tinggi mengalami kecemasan dan depresi.

Pastikan untuk mengontrol kondisi mental kita agar tidak berdampak buruk pada kesehatan fisik.

Baca juga: Pola Makan Tepat, Kunci bagi Pengidap Psoriasis agar Tak Mudah Kambuh

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com