Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Merawat Baju Lebaran Model Plisket Agar Awet

Kompas.com - 29/03/2024, 15:15 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Ada beragam baju Lebaran yang bisa kita jumpai. Salah satunya model baju dengan detail plisket atau lipit (pleated) yang memiliki ciri khas lipatan vertikal. 

Model plisket ini sempat menjadi tren fesyen di era 90-an. Setelah popularitasnya sempat redup, model plisket kembali menjadi salah satu item fesyen yang banyak digemari perempuan. 

Baca juga:

Salah satu modest fashion yang merilis koleksi baju Lebaran dengan detail plisket adalah Kami. Koleksi Lebaran bertajuk Orva Raya tersebut sudah pernah diperkenalkan dalam gelaran London Fashion Week Spring/Summer 2024, namun kini hadir dalam versi ready to wear. 

“Oleh-oleh dari London Fashion Week, Kami bawa ke koleksi yang launching Ramadhan tahun ini, yang Kami sebut Orva,” jelas CEO dan Founder Kami, Istafiana Candarini, dalam rubrik Kind of Talks Kompas.com, dengan topik “Padu Padan Baju Lebaran untuk Tampil Stylish Saat Idul Fitri”, Kamis (28/3/2024). 

Koleksi Orva Raya dari Kami yang ditampilkan event, Sabtu (2/3/2024).KOMPAS.com/NABILLA TASHANDRA Koleksi Orva Raya dari Kami yang ditampilkan event, Sabtu (2/3/2024).

Orva Raya punya beberapa koleksi dengan detail plisket yakni Tania Pleated Dress dan rok plisket. Selain dress dan rok plisket, adapula model top, tunik, outer, hingga celana dengan nuansa sarimbit perempuan dan laki-laki, baik dewasa maupun anak-anak. 

Namun demikian, detail lipatan vertikal pada model plisket membutuhkan perawatan khusus agar bentuknya tetap terjaga. Berikut cara merawat baju dengan detail plisket agar awet seperti disampaikan CEO dan Founder Kami, Istafiana Candarini.

1. Cuci air dingin 

Ilustrasi rok plisket.SHUTTERSTOCK/OLEKSII DUBROVSKYI Ilustrasi rok plisket.

Irin, sapaan akrabnya, menyarankan untuk mencuci baju dengan detail plisket dengan air dingin. 

“Kalau ada detail plisket, biasanya kami sarankan cuci dengan air dingin. Kalau di mesin cuci ada pengaturan, jangan pilih air panas karena akan bikin detail plisket enggak awet,” jelasnya.

2. Gentle wash 

Selanjutnya, pilih model pencucian lembut atau gentle wash. Khususnya, pada baju dengan detail plisket berbahan tipis sebagai outer

“Jadi memang sebaiknya gentle wash, kalau di mesin cuci ada pilihan gentle wash, itu boleh banget dicuci di mesin,” tuturnya.

Namun, jika ragu sebaiknya cuci menggunakan tangan. Hindari mengucek terlalu keras karena atau menggosok menggunakan sikat karena bisa merusak bentuk lipatannya. 

“Tapi kalau misal ragu, paling aman memang cuci pakai tangan,” kata Irin. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com