Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Manfaat Membiarkan Rambut Beruban Menurut Stylist

Kompas.com - 23/01/2024, 15:19 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber Best Life

KOMPAS.com - Merawat rambut dengan benar adalah pekerjaan seumur hidup. Tampaknya setiap dekade, helai rambut kita mengalami perubahan, baik itu saat pubertas, kehamilan, atau proses penuaan alami. 

Namun salah satu transisi yang paling menyebalkan barangkali adalah ketika rambut abu-abu alias uban mulai tumbuh lebih cepat, sehingga tiap dua minggu sekali kita musti ke salon untuk mewarnainya. 

Tapi pernahkah kamu berpikir untuk membiarkannya saja? Mengapa ada orang-orang yang menyarankan kita untuk tidak mewarnai dan membiarkan uban tumbuh? Ternyata ini alasannya.

Baca juga: 7 Model Rambut Terbaik untuk Wanita Beruban

7 Manfaat membiarkan rambut beruban

1. Rambut akan lebih sehat

Fakta sederhananya: Jika kamu berhenti mewarnai rambut, rambut akan menjadi lebih sehat. Bayangkan saja apa yang terjadi saat kamu mewarnai rambut.

Menurut Healthline, penggunaan pewarna akan mengangkat protein pelindung rambut sehingga bahan kimia dapat menembus helai rambut dan mengubah warnanya. Meskipun dapat menghasilkan warna yang berkilau, hal ini melemahkan rambut, sehingga dapat menyebabkan kerapuhan, kekeringan, dan penipisan secara keseluruhan.

Menurut Ghanima Abdullah, ahli kecantikan dan rambut di The Right Hairstyles, hal ini terutama berlaku untuk rambut beruban yang dicat dan sudah lebih rapuh dibandingkan rambut yang berpigmen penuh. Tumbuhkan rambut sesuai warna alaminya, dan kemungkinan besar kamu akan melihat peningkatan dramatis pada tampilan.

2. Kesehatan kulit kepala akan meningkat

Setelah kita mewarnai rambut, tidak jarang kulit kepala terasa gatal hingga berhari-hari. Nah, jika kamu menghentikan proses pengecatan, kamu tidak akan mengalami masalah ini.

“Membiarkan rambut beruban adalah cara efektif untuk menghindari kulit kepala terkena bahan beracun pewarna rambut,” kata Monica Davis, penata rambut profesional dan pendiri Hair Scream.

Menurut National Health Service, kulit kepala gatal setelah melakukan pewarnaan rambut sering kali disebabkan oleh bahan kimia dalam pewarna yang disebut paraphenylenediamine, yang diketahui merupakan bahan iritan dan alergen.

Baca juga: Rambut Beruban Dapat Kembali ke Warna Asli, Benarkah?

3. Menghemat uang

Memutuskan untuk membiarkan uban tumbuh tanpa diwarnai bisa menghemat ratusan ribu rupiah. “Jika kamu membiarkan uban alami tumbuh, kamu dapat menghemat uang untuk mewarnai rambut,” kata Abdullah. “Meski tidak ke salon, mewarnai rambut sendiri di rumah tetap saja bisa mahal.”

Selain itu kita juga bisa menghemat uang perawatan rambut yang tusak karena pewarnaan, serta tidak perlu beli  toner penambah warna, dan sampo khusus untuk rambut diwarnai.

4. Tampil dengan dimensi berbeda

Membiarkan rambut beruban tidak hanya praktis, tetapi juga menciptakan estetika yang berbeda, dan bisa jadi menakjubkan. 

“Menurut saya uban itu indah,” kata Jose Rojas, spesialis warna dan seniman pelatihan regional untuk Hair Cuttery. 

"Saya menyukai dimensi yang berbeda; Beberapa orang memiliki uban putih yang terlihat seperti highlight, sementara yang lain memiliki warna putih salju agau keperakan yang menarik."

Untuk menyempurnakan warna abu-abu alami itu, carilah perawatan rambut yang akan mempercantik dan menyehatkan helai rambutmu.

Baca juga: Ketahui,7 Alasan Rambut Beruban Lebih Cepat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com