Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/01/2022, 10:10 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber rd.com

KOMPAS.com - Menjadi pribadi yang optimis dan terus positif di tahun yang baru penting dilakukan agar hidup menjadi lebih bermakna.

Mengubah pribadi yang awalnya suka menunda pekerjaan, malas, dan tidak bergairah menjadi positif memang tidaklah mudah.

Tapi, ada sejumlah kebiasaan sederhana yang bisa dijadikan resolusi di Tahun Baru agar hidupmu mengalami peningkatan dan terus positif.

Berikut daftar kebiasaan yang membuatmu tetap positif di tahun Macan Air.

1. Tulis ucapan terima kasih kepada seseorang dari masa lalu

Kamu mungkin pernah diminta orang lain untuk berdamai atau mengucapkan terima kasih kepada masa lalu.

Bila ingin nuansa Tahun Baru yang berbeda, inilah saat yang tepat bagimu untuk melakukannya.

Kamu bisa mengucapkan terima kasih ke guru, teman masa kecil, atau kerabat yang selalu ada untuk mendengarkanmu.

Tuliskan kenanganmu tentang bagaimana mereka mengubah hidupmu, ucapkan terima kasih, lalu kirimkan.

Mereka tentunya akan menghargai kata-kata baikmu dan kamu akan mendapat manfaat dari mengingat momen positif dalam hidup.

Baca juga: Sudahkah Anda Membiasakan Ucapkan Terima Kasih?

2. Menjadi sukarelawan

Supaya hidupmu lebih bermakna, cobalah untuk mengikuti kegiatan kesukarelawanan.

Kamu bisa membantu badan amal untuk mengumpulkan stok makanan bagi orang-orang yang membutuhkan atau kegiatan sosial lainnya.

Saat ini sudah banyak lembaga nonprofit dan filantropi di seluruh Indonesia.

Kamu bisa mengecek kapan kamu bisa mendaftar melalui internet atau melihat kegiatan mereka di Instagram.

3. Tinggalkan komentar positif di media sosial setiap hari

Daripada menggunakan media sosial untuk kepo terhadap kehidupan orang lain atau nyinyir, lebih baik berikan komentar positif ke orang lain.

Luangkan waktu selama dua menit setiap hari untuk melakukan kebiasaan baru ini.

4. Posting gambar yang indah setiap hari

Tetapkan tujuan harian untuk memposting satu gambar dari sesuatu dalam hidup yang menurutmu indah.

Kamu bisa memosting daun yang menggulung di trotoar atau pola yang dibuat oleh tetesan air hujan di jendela.

Kebiasaan ini akan memberimu dorongan kebahagiaan dan menginspirasi orang lain untuk mencari hal positif.

5. Tersenyum kepada orang lain setiap hari

Ada kekuatan tak terduga dari sebuah senyuman. Agar aura positifmu bisa menular ke orang lain, biasakan tersenyum kepada mereka setiap hari.

Baca juga: Sudah Tersenyum Hari Ini? Ketahui 9 Manfaat Senyum agar Lebih Bahagia

6. Undang tetangga untuk makan malam

Pandemi Covid-19 membuat banya orang lebih sering terhubung secara online.

Akibatnya, kita semakin jarang terhubung dalam kehidupan nyata, terutama dengan mereka yang tidak memiliki alasan untuk kita kenal.

Jadi, buatlah rencana untuk bertemu orang-orang di lingkungan sekitarmu dengan mengundang mereka untuk makan malam bersama sebulan sekali.

7. Buat jurnal rasa syukur

Mulailah langkah yang benar tahun ini dengan membeli jurnal, hanya untuk tujuan mencatat tiga hal setiap hari yang kamu syukuri.

Carilah hal-hal yang akan memberimu dorongan pada saat itu dan juga mengingatkanmu betapa hebatnya hidup saat kamu membacanya nanti.

Baca juga: 9 Manfaat Bersyukur untuk Kesehatan

8. Hubungi sahabat lebih sering

Selama tahun 2021, kamu mungkin jarang menghubungi atau bertemu langsung dengan sahabatmu.

Menyambut tahun 2022, biasakan untuk lebih sering menghubunginya agar koneksi tetap terjaga.

Ingatlah, mempertahankan persahabatan yang erat butuh usaha ekstra. Jadwalkan waktu setiap minggu atau bulan untuk bertemu orang yang kamu cintai.

Perlakukan itu sebagai janji dan otakmu akan menganggapnya sebagai hal yang tidak dapat dilewatkan.

9. Hemat uang setiap minggu

Uang bisa menjadi sumber masalah apabila tidak dikelola dengan baik. Alih-alih mencatat pengeluaran, banyak orang justru tidak menyadari pengeluaran mereka membengkak.

Agar kamu tidak stres memikirkan uang, mulailah kebiasaan menabung. Mulailah dari jumlah yang kecil dengan memasukkan sedikit ke dalam tabungan setiap minggu.

Kamu cukup memasukkan uang ke dalam toples di lemari atau menginstal aplikasi tabungan otomatis di ponsel pintar.

10. Manjakan diri

Kamu perlu istirahat yang dijadwalkan secara teratur. Kalau tidak dilakukan, kamu akan sering lupa meluangkan waktu untuk merawat diri.

Sisihkan waktu seminggu sekali untuk mandi air hangat, mengecat kuku, membeli makanan kecil untuk diri sendiri, berjalan-jalan di toko buku, membuat kue, dan kegiatan apa pun yang membuatmu senang.

Baca juga: Dear Manusia Hebat, Yuk Beri Apresiasi untuk Diri Sendiri pada Pengujung Tahun

11. Rekam kenangan bersama keluarga

Kamu bisa merekam momen membahagiakan, lucu, sedih, atau sulit yang pernah dilalui keluargamu

Cobalah untuk menceritakan momen keluarga favorit dalam catatan. Suara dan ceritamu akan menjadi warisan yang kuat bagi orang yang kamu cintai.

12. Rapikan lemari

Agar lemarimu lebih rapi dan tidak perlu merombak secara besar-besaran, luangkanlah waktu selama 15 menit seminggu untuk merapikannya.

Kumpulkan pakaian yang tidak terpakai dan sumbangkan. Jika tidak, kamu bisa menjual menjual pakaian lamamu dengan berbagai macam barang lainnya.

13. Berikan pujian setiap hari

Ingatlah bahwa ada kekuatan yang besar di balik kata-kata kecil. Biasakan memberi pujian yang tulus kepada seseorang setiap hari.

Ini akan membantumu merasa terus positif dan bisa mencerahkan hari mereka.

14. Menangis

Di tahun yang baru, sebaiknya kamu lebih terbuka kepada orang yang kamu cintai, terutama ketika sedang berjuang atau merasa sedih.

Jangan takut untuk menangis, sebab menangis baik untuk tubuh dan mentalmu.

Baca juga: Menangis Ternyata Punya Sejumlah Manfaat, Berikut Penjelasannya

15. Memungut sampah

Selain membuat dirimu positif, kamu bisa menjadikan dunia lebih baik dengan membiasakan memungut sampah.

Kamu dapat memungut lima sampah sehari. Walau hanya satu menit, tetapi kamu telah melakukan perbuatan baik. Jangan lupa siapkan kantong sampah kecil di dompet, tas, atau mobilmu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com