Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kebiasaan Minum yang Bisa Kurangi Peradangan dalam Tubuh

Kompas.com - 05/02/2022, 08:30 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Eat This

KOMPAS.com - Peradangan atau inflamasi di dalam tubuh dapat menjadi sahabat sekaligus musuh kita pada saat yang bersamaan.

Di satu sisi, peradangan akut terjadi ketika kita mengalami cedera dan tubuh akan menggunakan sel-sel inflamasi untuk memperbaiki kerusakan yang telah terjadi.

Sementara itu, di sisi lain, peradangan kronis seiring waktu dapat mengirimkan sel-sel inflamasi ke arah cedera yang disebabkan oleh merokok, konsumsi alkohol berlebih, diet tinggi gula tambahan, obesitas, serta stres kronis.

Baca juga: Hati-hati, Ada 4 Minuman yang Picu Risiko Peradangan

Nah, dalam hal mengurangi peradangan yang buruk di tubuh, sebenarnya ada kebiasaan sederhana yang dapat kita terapkan untuk membantu menguranginya.

Lebih lanjut, ahli nutrisi Amy Goodson, membagikan beberapa kebiasaan minum yang dapat mengurangi peradangan dalam tubuh berikut ini.

1. Minum kopi di pagi hari

Kabar baiknya adalah kita dapat mengonsumsi kopi di pagi hari sambil membantu mengurangi peradangan di dalam tubuh.

"Kopi mengandung antioksidan kuat, termasuk asam hidrosinamat, polifenol, dan antioksidan yang membantu menyangga radikal bebas di tubuh, serta mengurangi kemampuannya untuk merusak sel," kata Goodson.

Dia juga mencatat bahwa manfaat terbaik akan datang dari memantau apa yang kita masukkan ke dalam kopi.

"Asupan gula tambahan jangka panjang seperti gula yang ditambahkan ke dalam kopi berpotensi berkontribusi pada peradangan," ujar dia.

"Jadi, coba tambahkan rasa seperti kayu manis dan bubuk kakao tanpa gula sebagai gantinya," saran dia.

Baca juga: Waspadai, 5 Makanan Ini Dikenal Bisa Sebabkan Peradangan

2. Minum teh hijau

Teh hijau adalah salah satu minuman paling sehat yang dapat kita konsumsi dengan mudah.

Minuman ini juga dikenal dapat membantu menurunkan kolesterol, melancarkan penurunan berat badan dan meningkatkan metabolisme.

Teh hijau juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung, serta mengurangi peradangan kronis dalam tubuh.

"Teh hijau kaya akan polifenol dan antioksidan, serta epigallocatechin gallate, atau EGCG yang semuanya membantu mencegah kerusakan sel dan peradangan jangka panjang," kata dia.

3. Tambahkan jus delima dalam rutinitas minum

Sementara teh hijau adalah salah satu minuman terbaik untuk dikonsumsi sebagai antioksidan, banyak orang tidak menyadari jus delima juga memiliki manfaat yang sama.

Halaman:
Sumber Eat This
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com