Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/06/2022, 22:00 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Hari Keluarga Nasional yang jatuh pada 29 Juni bisa menjadi momen untuk meningkatkan ikatan emosional kita.

Apalagi jika selama ini kita lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah bersama dengan teman dan kolega.

Saatnya meluangkan waktu dan perhatian sejenak untuk menikmati quality time bersama keluarga.

Tak perlu jauh-jauh wisata keluar kota atau healing di hotel mewah, kita bisa melakukannya di rumah saja.

Baca juga: Mengetahui Risiko Stunting yang Jadi Tema Perayaan Hari Keluarga Nasional 2022

Ada banyak aktivitas seru dan menyenangkan yang bisa kita lakukan sekaligus bermanfaat untuk peran orangtua dan anak.

Ajak anak berkebun

Berkebun bisa jadi lebih nyaman dengan menggunakan peralatan yang tepatIKEA Berkebun bisa jadi lebih nyaman dengan menggunakan peralatan yang tepat
Berkebun adalah salah satu kegiatan seru yang bisa dilakukan bersama pasangan maupun anak.

Aktivitas ini mengajarkan pentingnya merawat Bumi dan lingkungan dengan langkah yang sederhana dan mudah.

Tentunya ini akan menjadi contoh yang baik untuk anak kita di masa depan.

Agar lebih nyaman, kita bisa menggunakan peralatan berkebun dari IKEA seperti penyiram tanaman IKEA PS 200 dan tiga set cangkul tanah seri GRÄSMARÖ.

Baca juga: Christian Dior Bikin Alat Berkebun Sultan, Mau Beli?

Bermain boneka bersama anak

Bermain boneka bersama anak bisa menjadi momen untuk meningkatkan imajinasi dan komunikasiIKEA Bermain boneka bersama anak bisa menjadi momen untuk meningkatkan imajinasi dan komunikasi
Jika anak biasanya bermain dengan teman sebayanya, kali ini ajak mereka bermain boneka di rumah.

Kegiatan ini baik untuk anak karena dapat mempertajam imajinasi, meningkatkan kreativitas, dan menambah kosakata.

Baca juga: Anak Bermain Boneka, Ini Manfaat bagi Emosi dan Pikirannya

Hal ini juga membuat anak merasa diberikan perhatian karena kita sengaja meluangkan waktu untuknya.

Bermain boneka juga membiasakan anak untuk lebih mudah berkomunikasi dalam berbagai situasi.

Nonton film bersama

Ganti agenda nonton bioskop dengan menikmati tayangan favorit di rumah dengan memanfaatkan gawai dan ruang keluarga.

Kita bisa lebih bebas berkomunikasi dengan anak maupun mendiskusikan plot film yang tengah ditonton..

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com