Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah agar Oatmeal Terasa Lebih Enak dan Ramah di Lidah

Kompas.com - 05/07/2022, 12:35 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber Mashed

KOMPAS.com - Tidak semua orang menyukai oatmeal, terlepas manfaatnya yang besar untuk diet.

Ada yang menganggap rasanya aneh dan tidak enak sehingga tidak bisa menikmati sajian sarat nutrisi ini.

Belum lagi teksturnya yang asing dan warnanya yang cenderung pucat, sehingga kurang menggugah selera.

Namun ada orang-orang yang mengonsumsi oatmeal dalam berbagai variasi menu termasuk ditambahkan lauk seperti makan nasi.

Baca juga: 5 Efek Menyehatkan Jika Rajin Makan Oatmeal

Sejumlah riset telah membuktikan oatmeal adalah asupan yang tinggi vitamin, nutrisi, serat, protein, dan antioksidan.

Manfaatnya bukan hanya untuk menurunkan berat badan namun juga mengontrol kadar kolesterol, gula darah, dan tekanan darah.

Tentunya akan menjadi kehilangan besar jika kita menghindari makanan ini karena tidak menyukai rasanya.

Jadi, cobalah membiasakan diri dengan menambahkan beberapa bahan ini agar oatmeal bukan hanya menjadi manfaat yang kaya manfaat namun juga lezat.

Tambahkan garam

Garam bisa menambahkan rasa pada oatmeal sekaligus mengeluarkan rasa alaminya.

Tips ini cocok diaplikasikan ketika kita menikmati menu oatmel manis, seperti dessert, maupun asin.

Pastikan menambahkan garam di awal proses mengolahnya agar rasanya terserap sempurna bukannya keasinan.

Baca juga: Kaya Nutrisi, Inilah 7 Manfaat Mengonsumsi Oatmeal bagi Kesehatan

Makan oatmeal dengan wadah yang tepat

Jika ingin makan oatmeal dalam kondisi panas, gunakan wadah yang bisa membuat suhunya bertahan lama.

Misalnya mug tembikar atau cawan yang biasa dipakai untuk minum kopi.

Hal ini akan membantu oatmeal tetap dalam kondisi terbaiknya dan tidak menjadi dingin serta menggumpal yang jelas tidak menggugah selera.

Jangan tambahkan air putih

Jangan tambahkan air putih karena jelas akan membosankan dan tidak membuat rasanya lebih enak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com