Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/11/2022, 06:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perut kembung atau bloating merupakan suatu kondisi di mana perut kita terasa penuh dan kencang akibat terlalu banyak gas.

Meski secara umum perut kembung tidak terlalu berbahaya, namun kondisi tentu menimbulkan rasa yang tidak nyaman pada perut.

Selain melakukan aktivitas fisik dan membuat tubuh tetap terhidrasi, ada beberapa pengobatan atau perawatan alami yang bisa dilakukan untuk meredakan perut kembung di rumah.

Baca juga: Gejala Masuk Angin Bikin Perut Kembung, Ini 5 Cara Mengatasinya

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak delapan tips meredakan perut kembung di rumah, seperti yang dilansir dari laman Lifestyle Asia berikut ini.

1. Menerapkan puasa intermiten

Puasa intermiten atau intermittent fasting adalah pola makan yang dipilih oleh sebagian besar pelaku diet.

Menurut penelitian, banyak orang dengan pola makan ini mengaku mengalami penurunan masalah perut kembung dalam waktu kurang dari seminggu.

Jika kita tidak terbiasa dengan puasa intermiten, itu berarti kita hanya makan dalam waktu delapan jam sehari dan 16 jam lainnya didedikasikan untuk berpuasa.

2. Adas

Adas telah terbukti dapat membantu sistem pencernaan.

Tanaman obat ini bahkan telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengobati segala sesuatu mulai dari perut kembung hingga sakit perut yang parah.

Menurut sebuah studi baru-baru ini, tanaman dan biji adas mengandung sifat antiinflamasi, antibakteri, dan antijamur.

Baca juga: 5 Asupan Terburuk bagi Penderita Perut Kembung

Biji dan bubuknya pun memiliki rasa licorice yang dapat ditambahkan pada hampir semua masakan.

Kita juga dapat membuat teh sendiri dari adas dengan mencampurnya dengan air panas dan lemon.

3. Jahe

Ilustrasi jahe.FREEPIK/JCOMP Ilustrasi jahe.
Jahe dianggap sebagai salah satu bahan paling antiinflamasi yang efektif dan kuat ketika diambil langsung dari akarnya.

Karena jahe dapat mengurangi rasa sakit dan menjaga lapisan perut, tanaman ini juga diklaim mampu membantu mengatasi perut kembung, mual, nyeri, dan masalah perut lainnya.

Untuk menggunakan jahe, cukup potong sedikit, bilas, kupas, dan masukkan ke dalam blender, atau rendam beberapa irisan dalam air panas sebagai teh jahe yang menenangkan.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com