Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/08/2023, 15:59 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

KOMPAS.com - Menggunakan sunscreen bisa menjadi salah satu dilema yang tak jarang dihadapi oleh para pemilik kulit berminyak.

Sebab di satu sisi, memakaisunscreen sebelum beraktivitas adalah hal yang wajib agar kulit selalu terlindungi dari paparan sinar matahari.

Namun di sisi lain, kandungan sunscreen bisa justru membuat kulit menjadi jauh lebih berminyak akibat formulasi yang tidak tepat.

Sementara, ada sederet dampak pada kulit, akibat paparan sinar matahari jika kita tidak menggunakan sunscreen.

Misalnya, kulit menjadi kering dan kasar, mulai terlihat adanya kerutan dan kulit menjadi lebih kendur.

Baca juga: Donasi Stylo Indonesia dan YOU Beauty untuk Yayasan Amal Khair Yasmin

Lalu, kerap terjadi pigmentasi atau warna kulit tidak merata, munculnya bintik hitam pada kulit yang dapat menyebabkan kanker kulit, kulit terbakar, hingga munculnya bintik freckless karena usia.

“Untuk mengatasi masalah ini, YOU menghadirkan solusi produk perawatan kulit wajah yang sesuai dengan kondisi kulit konsumen."

"Salah satunya untuk kulit berminyak. YOU Beauty menghadirkan produk upgraded formula dari sunscreen sebelumnya yakni, Triple UV Elixir."

 

YOU Beauty memberikan inovasi terbaru dengan menghadirkan produk upgraded formula dari sunscreen sebelumnya yakni, Triple UV Elixir.YOU Beauty YOU Beauty memberikan inovasi terbaru dengan menghadirkan produk upgraded formula dari sunscreen sebelumnya yakni, Triple UV Elixir.

"Kami tidak hanya meng-upgrade kandungan, namun juga dari segi lini produk kami gabungkan ke rangkaian produk sunscreen bernama Sunbrella.”

Demikian ungkap Nurul Fajrini, Marketing Communication and Public Relation Manager YOU Beauty, dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Rabu (16/8/2023).

Baca juga: Cara Mengenali Sunscreen yang Kedaluwarsa, Ini Ciri-cirinya

Diklaim, Sunbrella Triple UV Elixir Sunscreen SPF 50+ PA++++ hybrid sunscreen mampu memberikan perlindungan broad-spectrum kepada kulit terhadap ancaman sinar UVA dan UVB.

Produk ini pun diklaim dapat membantu mengurangi efek dari blue light dan infrared pada kulit.

Dengan teksturnya yang ringan dan memiliki water-based formula, membuat produk ini menjadi lebih cepat menyerap.

Selain itu, disebut pula bahwa produk ini tidak meninggalkan bekas white cast, serta memberikan sensasi dingin pada kulit, cocok untuk iklim tropis.

Selain itu, sunscreen disebut mampu mengontrol minyak pada kulit karena mengandung 3x oil control seperti MatmarineTM, Witch Hazel, Zinc PCA yang pas untuk tipe kulit berminyak, dan mencegah sekresi minyak di kulit.

Baca juga: 5 Spot yang Sering Dilupakan Saat Menggunakan Sunscreen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com