Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Cara Memahami dan Mengelola Rasa Cemburu pada Pasangan

Kompas.com - 25/08/2023, 07:14 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Forbes

1. Cemburu adalah sebuah emosi, bukan sebuah identitas

Merasa cemburu adalah respons alami terhadap situasi tertentu, tetapi tidak selalu mendefinisikan siapa kita.

Sangat penting untuk membedakan antara perasaan cemburu yang sesekali muncul, dengan mengadopsinya sebagai sifat yang menentukan.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Psychiatry and Clinical Psychopharmacology menyelidiki fenomena ini.

Riset ini menggunakan 86 pasangan yang sudah menikah sebagai responden.

Temuannya cukup mencerahkan: mayoritas pria dan wanita menyebut dirinya sebagai individu yang "cemburu".

Meskipun hal ini menunjukkan universalitas dari emosi tersebut, sangat penting untuk diingat bahwa identifikasi diri seperti itu tidak menentukan nasib hubungan seseorang.

Memahami kecemburuan sebagai sebuah emosi - dan bukan sebagai identitas yang mendarah daging - dapat menjadi langkah pertama untuk mengelola dampaknya terhadap suatu hubungan.

Baca juga: Alasan Insecure Memicu Rasa Cemburu, Iri, dan Malu

Menerima emosi dan mengatasi akar penyebabnya -baik melalui terapi atau melalui komunikasi yang sehat, daripada hanya melabeli diri sendiri sebagai "orang yang pencemburu"- dapat membuka jalan bagi dinamika hubungan yang optimal.

Bayangkan, kita baru-baru ini mulai menyadari bahwa pasangan kita menghabiskan lebih banyak waktu untuk mengirim pesan kepada seseorang.

Setiap kali kita mendekat, dia akan meletakkan ponselnya dengan cepat atau mengalihkan pembicaraan ke topik lain.

Seiring berjalannya waktu, pikiran-pikiran yang mengganggu masuk ke dalam pikiran kita.

Misalnya: "Dengan siapa dia berbicara? Mengapa dia menyembunyikannya dariku? Apakah dia memiliki perasaan terhadap orang lain? Saya pasti orang yang cemburu secara alami jika saya merasa seperti ini."

Sangatlah penting untuk secara sadar membedakan antara perilaku yang teramati (atau "bukti") dan interpretasi atau asumsi berdasarkan perilaku tersebut.

Baca juga: Tips agar Tak Perlu Cemburu dengan Mantan Pacar Suami

Jadi, alih-alih menginternalisasi emosi dan melabeli diri sebagai "pencemburu", pertimbangkan untuk membingkai ulang proses berpikir kita:

  • Akui emosi tersebut. "Saya merasa cemburu sekarang karena saya melihat perilaku yang tidak saya pahami dan itu membuat saya tidak aman."
  • Identifikasi pemicunya. "Kerahasiaan di sekitar percakapan telepon dia membuat saya cemas."
  • Bedakan emosi dari tindakan. "Dia cemburu bukan berarti saya harus segera bertindak atas emosi ini. Tidak apa-apa untuk merasa seperti itu, tapi bagaimana saya menyikapinya adalah hal yang penting."
  • Pilihlah komunikasi yang konstruktif. Daripada menghadapi pasangan dengan tuduhan, pilihlah waktu ketika kita berdua bebas dari gangguan dan stres. Dekati topik ini dengan rasa ingin tahu dan kepedulian yang tulus, bukan dengan kecurigaan.

Pemahaman inilah yang akan membawa kita pengertian bahwa:

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com