Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/08/2023, 12:42 WIB
Dinno Baskoro,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Pet MD

 

KOMPAS.com - Kucing merupakan hewan karnivora alias pemakan daging. Namun, ada beberapa kucing yang ternyata suka mengonsumsi sayuran. Apakah ini wajar dan aman untuk kesehatannya?

Meski sudah banyak produsen makanan kucing yang menciptakan makanan berbasis nabati, tapi pola makan vegan atau vegetarian sebaiknya tidak diterapkan pada kucing.

Menurut laman PetMD, pada dasarnya kucing adalah hewan karnivora obligat, yang artinya anatomi kucing dirancang untuk mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan dari sumber hewani, bukan dari tumbuhan.

Sedikit berbeda dengan hewan peliharaan lain seperti anjing yang tergolong omnivora. Fungsi gigi, mulut, usus dan fisiknya dirancang untuk dapat menerima sumber makanan baik nabati atau hewani.

Kucing yang diterapkan pola makan vegetarian juga dapat menimbulkan risiko kesehatan serius, terutama dalam hal mencerna makanan.

Baca juga: 6 Cara Menurunkan Berat Badan Kucing agar Lebih Sehat dan Panjang Umur

Saluran usus kucing jauh lebih pendek daripada anjing. Kondisi tersebut membuat mereka tetap dapat mencerna makanan meski pun tidak mengonsumsi serat.

Usus mereka juga tidak memiliki kemampuan untuk mencerna dan mengekstrak nutrisi dari makanan nabati.

Selain itu, pankreas pada kucing menghasilkan lebih sedikit amilase dibandingkan pankreas anjing.

Amilase ini adalah enzim pemecah pati dari makanan yang hanya ditemukan pada tumbuhan. Ketika kucing mengonsumsi makanan berbasis nabati, mereka hanya mampu mencernanya sedikit.

Jika kandungan pati yang dicerna terlalu banyak, hal tersebut bisa membuat kucing menderita diare.

 

Halaman:
Sumber Pet MD
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com