KOMPAS.com - Pamela Anderson hadir tanpa make up sama sekali di gelaran Paris Fashion Week.
Wajahnya bebas dari riasan apa pun, termasuk bedak, alis maupun lipstik merah yang sebelumnya jadi ciri khasnya.
Meski demikian, aktris senior ini tetap tampil cantik berkat kulitnya yang sehat dan glowing.
Baca juga: Usia 55 Tahun, Pamela Anderson Kembali Tampil dengan Swimsuit Baywatch
Ia pertama kali terlihat saat menyaksikan fashion show The Row, mengenakan setelan hitam bergaya maskulin yang terdiri dari dua lapis jaket, celana berpotongan straight-leg dan blus putih berkancing.
View this post on Instagram
Sehari setelahnya, ia memilih warna yang lebih cerah berupa gaun kuning berpotongan midi, sandal bertumit cokelat dan domper berwarna pastel saat menghadiri runway show Isabel Marant.
View this post on Instagram
Pamela Anderson mulai meninggalkan make up sejak sahabat sekaligus MUA langganannya, Alexis Vogel meninggal karena kanker payudara pada 2019.
"Dia yang terbaik. Dan sejak itu, saya merasa, tanpa Alexis, lebih baik saya tidak memakai riasan," kata bintang Baywatch itu.
Baca juga: 8 Trik Sederhana Buat Wajah Segar Tanpa Make Up
Meski demikian, ia membuktikan bisa tetap tampil menawan meskipun wajahnya tidak dirias sama sekali.
Seperti saat menyaksikan peragaan busana Victoria Beckham di Paris Fashion Show, ketika ia menampilkan gaya feminin lewat gaun berwarna cokelat yang dihiasi motif bunga kuning-hijau.
Namun kali ini, ia menambahkan lip gloss di bibirnya sehingga membuat wajahnya semakin segar.
View this post on Instagram
Untuk penampilan terakhir di Paris Fashion Week, ia datang ke acara Vivienne Westwood..
Pilihan pakaiannya berupa coat hijau-merah oversized, serasi dengan topi bertepi lebar yang menutupi wajahnya yag polos tanpa riasan itu.
Baca juga: 50 Koleksi Terbaru Balmain Raib Dicuri Jelang Paris Fashion Week
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.