Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/11/2023, 17:41 WIB
Elisabeth Christ Adventia,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Dan kamu seharusnya bisa menjawab “ya!” ketika ada sesuatu yang sepadan dengan usaha dan tidak akan mengacaukan hidupmu.

6. Otomatisasi & Tinjau Otomatisasi itu

Di era yang semakin modern dan penuh dengan tekonologi berkembang, penting untuk memanfaatkannya karena kamu tidak ingin tertinggal atau dianggap tidak bisa beradaptasi.

Kamu tentu ingin mempertimbangkan untuk mengotomatiskan tugas-tugas yang lebih tidak menyenangkan seperti membayar tagihan, pembayaran kartu kredit, belanja bahan makanan, dan bahkan mendapatkan semua kebutuhan penting seperti vitamin dan produk perawatan kulit pada saat yang bersamaan.

Beruntung saat ini ada beberapa aplikasi dan situs web yang menyediakan layanan ini, jadi biarkan mereka membantu mengatur sampai batas tertentu. Namun tetap pastikan bahwa kamu masih menjadi pilot hidupmu.

Baca juga: Lakukan Perubahan Kecil Ini agar Hidup Lebih Bahagia

7. Bangun rutinitas yang lebih baik

Hidup itu ada dasarnya adalah serangkaian rutinitas yang didasarkan pada kebiasaan.

Bagi yang kurang tertata, rutinitas mereka mungkin sering kali gagal karena perencanaan yang buruk atau kejadian yang tidak terduga.

Triknya adalah tidak perlu membuat rutinitas yang benar-benar baru tetapi sesuaikan saja standarmu. Bahkan perubahan kecil, seperti tidur tepat jam 10 malam daripada menelusuri media sosial hingga jam 10:30, dapat memberikan dampak yang sangat positif.

Siapa yang tahu? Tidur tiga puluh menit ekstra itu mungkin bisa menjadi kunci untuk memulai hari dengan lebih berenergi dan tidak kacau.

Pada intinya, perbaikan hidup sering kali dimulai dengan penyesuaian kecil jadi kamu tidak perlu langsung membuat rencana perubahan yang besar.

8. Ukur kemajuan

Melacak perkembangan seiring waktu dan secara berkala merupakan hal yang penting untuk dilakukan.

Kamu bisa memanfaatkan catatan untuk memetakan kemajuan atau kemunduranmu secara visual. Baik itu tinjauan mingguan, bulanan, atau tahunan, pelacakan yang konsisten memberikan wawasan yang sangat berharga.

Salah satunya adalah dalam hal penurunan berat badan. Tidak hanya mengubah pola makan dan rutinitas olahraga, memantau dan mencatat berat badan setiap bulan di spreadsheet tidak hanya akan memberikan motivasi tetapi juga dapat menjadi peringatan dini, mendorong penyesuaian jika kamu menyimpang dari jalur.

Intinya, kunci untuk mencapai tujuan apa pun adalah mengukur dan memantau kemajuanmu dengan cermat.

Baca juga: 10 Sumber Kebijaksanaan dalam Hidup

9. Rapikan rumah dengan rutin

Pastikan semua barang di rumahmu memiliki tempat yang ditentukan sehingga kamu tidak akan membuang waktu berharga untuk mencari kunci mobil, tang, atau bahkan gunting ketika kamu membutuhkannya.

Tingkatkan produktivitas dengan merapikan barang-barang di rumah. Hapus aplikasi-aplikasi yang tidak berguna di ponsel seperti game yang tidak membuatmu berkembang, misalnya.

Kamu dapat mengatur hidup jika kamu cukup terdorong untuk melakukannya, jadi daripada mengharapkan keajaiban untuk menghilangkan masalah, jadilah keajaiban itu sendiri.

Jika kamu punya kemauan, kamu pasti menemukan jalannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com