Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilihan Warna Bisa Menunjukkan Kepribadianmu, Coba Buktikan

Kompas.com - 17/01/2024, 15:16 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber Best Life

Oleh karena itu, mereka yang menyukai warna ungu tidak takut menjadi diri sendiri dan sering kali memiliki jiwa seni, spiritual, dan imajinatif.

“Ungu tua diasosiasikan dengan kecanggihan, introspeksi, dan kreativitas,” jelas Lawless. “Sebagai perbandingan, warna ungu muda seperti lavender dan lilac lebih diasosiasikan dengan kepekaan, kasih sayang, dan keharmonisan.”

"Namun sifat emosional dan aneh yang dimiliki orang-orang penyuka ungu membuat mereka kerap merasakan sesuatu secara mendalam, yang dapat menyebabkan kemurungan dan perasaan disalahpahami," Goldman memperingatkan.

Baca juga: 5 Kombinasi Warna yang Tidak Disarankan Dipakai Bersamaan

Pink

Lawless mencatat bahwa warna pink atau merah muda cenderung menarik perhatian orang-orang romantis. “Pink sering dikaitkan dengan feminitas, kelembutan, dan kasih sayang,” katanya.

“Warna pink muda diasosiasikan dengan kepribadian yang manis, muda, dan ceria, sedangkan warna pink yang lebih gelap menunjukkan keanggunan dan romansa,” jelas Lawless. 

"Warna merah muda cerah menunjukkan semangat dan energi dan sering kali dikaitkan dengan orang-orang yang suka bertualang, sedangkan mereka yang tertarik pada warna magenta sering kali kreatif, artistik, dan tidak konvensional."

Merah

Ilustrasi perempuan dengan gaun merah Ilustrasi perempuan dengan gaun merah
Berani, kuat, tangguh, bersemangat, ekstrovert— ini semua adalah kata sifat yang digunakan untuk menggambarkan orang yang menyukai warna merah.

“Mereka biasanya merupakan orang yang diperhitungkan dan cenderung percaya diri serta ambisius,” kata Lawless. "Ini terutama berlaku bagi mereka yang menyukai warna merah cerah."

Dan sifat merah yang menyala itu bisa mempengaruhi daya tarik. Penelitian menyebutkan bahwa memakai warna merah bisa membuat seseorang tampil lebih menarik.

Namun Goldman memperingatkan bahwa pecinta merah terang juga cenderung lebih agresif atau suka mencari perhatian.

Sebuah studi tahun 2014 yang diterbitkan dalam Journal of Personality menemukan bahwa "ada hubungan antara pilihan terhadap warna merah dan kehidupan sosial yang kurang bersahabat."

Sedangkan bagi mereka yang lebih menyukai warna merah tua "cenderung lebih membumi dan menghargai stabilitas, tradisi, dan rasa aman," kata Lawless.

Baca juga: 7 Warna Pakaian yang Membuat Kulit Tampak Cerah 

Oranye

Ilustrasi perempuan dengan pakaian oranye Ilustrasi perempuan dengan pakaian oranye
Orang-orang bisa menyukai atau membenci warna oranye, dan bagi mereka yang termasuk dalam kelompok pertama, kita dapat mengharapkan sifat yang antusias, menarik, dan suka bersosialisasi.

“Individu dengan kepribadian warna ini mungkin lebih suka bertualang dan tangguh, berani dengan pilihannya, mudah didekati, dan ramah terhadap orang lain,” kata Goldman.

Namun, dia menjelaskan, orang yang suka petualangan dan spontan juga kerap tidak terencana, cenderung memiliki ketidakpastian dan ketidakkonsistenan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com