Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/07/2024, 14:14 WIB
Nabilla Ramadhian,
Wisnubrata

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baby car seat adalah tempat duduk khusus bayi bagi keluarga yang sering bepergian dengan mobil.

Ketika membeli baby car seat, ada beragam model untuk dipilih dengan rentang harga yang bermacam-macam.

Namun, Brand Manager Daiichi bernama Hide mengatakan, ada dua jenis baby car seat yang dibagi berdasarkan batas usia.

"Sebenarnya baby car seat ada dua tipe, ada untuk usia newborn dan juga toddler," tutur Hide ketika ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.

Baca juga: Tips Memilih Car Seat, Tingkatkan Peluang Bayi Selamat Saat Kecelakaan

Sebagai informasi, usia newborn adalah bayi baru lahir usia 0 minggu sampai 12 bulan atau setahun.

Sementara itu, bayi dalam kategori toddler atau balita berada dalam rentang usia 1-3 tahun.

Hide menjelaskan, kategori itu menitikberatkan pada bobot berat bayi, untuk menentukan baby car seat mana yang cocok dengan tubuhnya.

Selain itu, usia dan berat badan bayi juga menentukan apakah baby car seat yang dipilih mampu menahan beban anak.

"Kalau tipe newborn, biasanya bisa sampai berat badan 18 kilogram. Kalau dari setahun (tipe toddler), bisa sampai 32 kilogram," tutur Hide.

Oleh karena itu, terlepas dari merek dan jenis baby car seat yang hendak dibeli, orangtua diwajibkan untuk konsultasi dengan penjual.

Sebab, jenis baby car seat yang tepat bisa membuat anak merasa nyaman sepanjang perjalanan di dalam mobil.

Baca juga: Pentingnya Punya Baby Car Seat, Jaga Keamanan Bayi saat Berkendara

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com