Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Potret Kecantikan Mahalini dalam Balutan Kebaya di Hari Pernikahan 

Kompas.com - 12/05/2024, 15:23 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

Sumber Bridestory

KOMPAS.com - Pasangan Rizky Febian dan Mahalini Raharja telah resmi menjadi suami istri usai melangsungkan akad nikah pada Jumat (10/5/2024). Selanjutnya, pesta pernikahan digelar pada malam harinya. 

Salah satu yang menjadi sorotan dalam rangkaian pernikahan keduanya adalah busana adat. Pasangan tersebut memilih melangsungkan akad nikah dalam adat Sunda. 

Baca juga: Rizky Febian dan Mahalini Pakai Busana Adat Sunda Saat Akad Nikah 

Mahalini pun tampak cantik dan anggun dalam balutan kebaya karya desainer Asky Febrianti. Diketahui, Asky juga merancang baju adat Bali untuk prosesi adat mepamit di rumah Mahalini yang berlokasi di Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung, Bali, pada Minggu (5/5/2024) lalu. 

Simak potret kecantikan Mahalini dalam balutan kebaya di hari pernikahannya berikut ini. 

1. Mahalini tampil cantik dalam kebaya Sunda 

Rizky Febian dan Mahalini resmi menjadi sepasang suami-istri.Dok. Bridestory Rizky Febian dan Mahalini resmi menjadi sepasang suami-istri.

Mahalini mengatakan, bahwa mereka sepakat memilih adat Sunda pada akad nikah yang merupakan latar belakang keluarga Rizky untuk menyeimbangkan prosesi dan ritual adat Bali sebelumnya. 

“Sehingga seluruh rangkaian acara memiliki sentuhan ragam budaya serta adat Bali dan Sunda yang mewakili kedua belah pihak keluarga kami,” jelas Mahalini dilansir dari siaran resmi Bridestory, dikutip Minggu (12/5/2024). 

2. Warna putih lambang kesucian

Penyanyi Mahalini Raharja dalam balutan kebaya Sunda rancangan desainer Asky Febrianti di hari pernikahannya, Jumat (10/5/2024)Dok. Instagram @askyfebrianti Penyanyi Mahalini Raharja dalam balutan kebaya Sunda rancangan desainer Asky Febrianti di hari pernikahannya, Jumat (10/5/2024)

Sang desainer, Asky Febrianti mengungkapkan, warna busana adat tersebut merupakan pilihan kedua mempelai. Pemilihan warna putih pada busana akad nikah melambangkan kesucian. 

“Kalau akad warnanya putih pure, jadi melambangkan kesucian pernikahan, sehingga di belakang motifnya memang lebih simpel,” ujar Asky saat dikonfirmasi Kompas.com. 

Baca juga: Mahalini Pakai Siger Sunda Saat Akad Nikah, Proses Buatnya 1,5 Bulan

3. Bertabur kristal swarovski


Penyanyi Mahalini Raharja dalam balutan kebaya Sunda rancangan desainer Asky Febrianti di hari pernikahannya, Jumat (10/5/2024)Dok. Instagram @askyfebrianti Penyanyi Mahalini Raharja dalam balutan kebaya Sunda rancangan desainer Asky Febrianti di hari pernikahannya, Jumat (10/5/2024)

Asky juga mengungkapkan bahwa semua kebaya yang dipakai Mahalini bertabur dengan kristal swarovski dan full payet, baik kebaya saat akad nikah maupun kebaya saat upacara mepamit. Karenanya, kebaya tersebut tampak anggun dan mewah saat dipakai Mahalini.

“Bedanya, untuk akad memang kalau dilihat kasat mata engga terlalu kelihatan, tapi sebenarnya untuk akad itu banyak ditaburi kristal di bajunya. Tapi karena mungkin warnanya putih jadi engga se-pop up waktu (kebaya) yang di Bali,” ujarnya.  

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com