Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingnya Peran Suami bagi Chelsea Olivia Saat Alami Baby Blues

Kompas.com - 03/06/2024, 14:06 WIB
Nabilla Ramadhian,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Peran seorang suami sepanjang sang istri baru melahirkan sangatlah penting.

Kehadiran dan bantuan yang diberikan dalam merawat bayi mampu membantu mengatasi baby blues yang dialami para ibu baru.

Artis peran Chelsea Olivia pun mengungkapkan pentingnya peran sang suami, terutama ketika dirinya melahirkan anak kedua mereka, Dante Oliver Alinskie.

"Saat itu, satu-satunya yang bikin aku cepat pulih adalah support suami," ungkap dia dalam acara Philips Avent di InterContinental Jakarta Pondok Indah, Jakarta, Sabtu (1/6/2024).

Baca juga:

Chelsea menceritakan, dirinya mengalami baby blues karena proses kehamilan dan melahirkan Dante terjadi pada 2020.

Saat itu, Covid-19 sedang melanda sehingga Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) diterapkan.

Hal itu membuat pemeran Chelsea dalam film Bukan Bintang Biasa itu hanya ditemani sang suami selama proses melahirkan. Tidak ada keluarga maupun teman yang turut mendampingi, bahkan saat Dante lahir.

Tak hanya pendampingan selama proses melahirkan, Glenn juga membantu menjaga perasaan anak pertamanya, Nastusha Olivia Alinskie, agar tidak merasa iri ketika sang adik lahir.

Meski disertai peran besar sang suami, Chelsea tetap merasa bahwa proses tersebut sangat menantang.

"Ada anak pertama yang harus dikasih perhatian banyak, begadang, belum pulih pascamelahirkan. Banyak banget yang bikin stres," Chelsea berujar.

Bantuan selama proses mengasihi

Selain selama proses persalinan, aktris kelahiran 29 Juli 1992 itu juga menceritakan peran sang suami selama proses mengasihi, terutama dalam membantu memenuhi kebutuhannya.

"Yang Glenn lakukan adalah selalu tanya perlu apa, 'lapar enggak?' karena dia tahu aku lapar terus," kata Chelsea.

Selain itu, suaminya juga membantu membuatkan susu panas, menjaga Dante saat Chelsea sedang pumping ASI, dan memberinya "me time".

Baca juga:

Ketika terjadi penyumbatan saluran ASI, Glenn membantu memberikan pijatan sebelum memanggil bidan atau suster.

"Diajari sama bidan untuk pijat dulu supaya hormon oksitosin lebih lancar dan ASI lebih bisa mengalir," tutur Chelsea.

"Itu yang dilakukan Glenn, dan memang itu berhasil. Jadi ngerasa disayang," lanjut dia.

@kompas.lifestyle Masuk usia 20 tahunan, banyak dari kita yang mulai ditanya "kapan nikah", nih. Hmm...kira-kira kalau ditanyain target kapan menikah kalian bakal jawab apa? Tonton videonya sampai habis, siapa tau jawaban temen-temen kita ini pas buat kamu! Kreatif : Via Furgativa Gumilar Produser : Nabilla Tashandra #menikah #umurmenikah #targetnikah #GenZ ? love maybe nightcore - kpop speed up songs
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com