Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Minum Pil KB Kedaluwarsa, Apa yang Bakal Terjadi?

KOMPAS.com - Bagi banyak pasangan yang mencari alat kontrasepsi, mungkin pil KB bisa menjadi pilihan.

Namun, tentu saja kita tidak ingin mengambil risiko ketidakefektifan karena pil KB telah melebihi masa kedaluwarsa.

Lalu muncul pertanyaan apakah pil KB masih bisa berfungsi dengan baik setelah tanggal kedaluwarsa?

Sebelum itu, kita perlu tahu apa itu pil KB dan bagaimana cara kerjanya.

Pil KB adalah salah satu bentuk pengendalian kelahiran hormonal.

Pil ini tersedia dalam bentuk pil kombinasi dan pil mini. Pil kombinasi mengandung hormon estrogen dan progestin. Sementara, pil mini mengandung progestin saja.

Pil kombinasi bekerja untuk mencegah kehamilan dengan tiga cara.

Pertama, hormon-hormon tersebut menghentikan terjadinya ovulasi.

Kedua, pil ini mengentalkan lendir serviks untuk mencegah sperma bergerak menuju sel telur jika sel telur dilepaskan.

Terakhir, mereka menipiskan lapisan rahim untuk membantu mencegah implantasi.

Progestin yang terdapat dalam pil mini berfungsi dengan cara yang sama.

Hormon ini juga menghentikan ovulasi dan mengentalkan lendir serviks untuk mencegah sperma mencapai sel telur.


Arti tanggal kedaluwarsa pada pil KB

Seperti halnya semua obat, pil KB juga memiliki masa kedaluwarsa.

Tanggal kedaluwarsa pada obat adalah indikator penting untuk menentukan keamanan dan efektivitasnya.

Menggunakan obat yang telah melewati tanggal kedaluwarsa sangat berisiko dan bisa berbahaya.

Ketika obat telah kedaluwarsa, kemungkinan besar obat tersebut sudah tidak lagi efektif.

Komposisi kimia dalam obat juga bisa mengalami perubahan. Pada saat itu, produsen tidak dapat lagi menjamin bahwa obat tersebut tetap dalam kondisi baik.

Oleh karena itu, mengonsumsi pil KB yang sudah kadaluwarsa dapat meningkatkan risiko kehamilan yang tidak diinginkan.

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mewajibkan produsen mencantumkan tanggal kedaluwarsa pada kemasan semua obat.

Tanggal ini bisa tertera di label atau dicap pada wadah pil.

Jika hanya tercantum bulan tanpa tahun, artinya obat tersebut akan kedaluwarsa pada akhir bulan tersebut.

Sebagai contoh, jika kita memiliki paket pil yang tanggal kedaluwarsanya bulan Mei tahun ini, maka kita masih bisa mengonsumsinya selama bulan Mei.

Namun, setelah bulan tersebut, obat itu sebaiknya tidak digunakan.

Untuk itu, kita harus membuang pil KB yang sudah kedaluwarsa dengan benar. Sebagian besar kemasan obat memiliki petunjuk pembuangan.


Apa yang terjadi jika minum pil KB yang kedaluwarsa

Jika mengonsumsi pil KB yang sudah melewati tanggal kedaluwarsa, risiko kehamilan akan meningkat.

Jika kita menemukan bahwa pil KB yang kita gunakan sudah kedaluwarsa, sebaiknya segera beralih ke metode kontrasepsi cadangan, seperti kondom, sampai kita dapat memulai paket pil KB yang baru.

Hal ini penting untuk menjaga efektivitas perlindungan terhadap kehamilan yang tidak diinginkan.

Cara menghindari pil KB yang telah kedaluwarsa

Seringkali, kita tidak menyadari jika pil KB telah kedaluwarsa.

Untuk menghindari masalah ini, penting untuk menggunakan kemasan yang paling lama terlebih dahulu jika kita memiliki lebih dari satu bulan persediaan.

Selain itu, kita juga dapat meningkatkan efektivitas pil KB dengan meminumnya pada waktu yang sama setiap hari.

Pil KB memiliki tingkat efektivitas yang tinggi, mencapai 99 persen jika diminum pada waktu yang sama setiap hari tanpa melewatkan dosis.

Ini disebut sebagai "penggunaan yang sempurna."

Namun, jika kita melewatkan dosis atau minum pil pada waktu yang berbeda setiap hari, efektivitasnya hanya sekitar 91 persen. Ini disebut sebagai "penggunaan yang normal".

Pil KB kombinasi tersedia dalam kemasan 21 atau 28 hari, dengan 21 butir pil mengandung hormon.

Dalam paket 21 hari, kita minum satu pil setiap hari selama tiga minggu, lalu tidak minum selama satu minggu sebelum memulai paket baru.

Paket 28 hari juga diminum dengan cara yang sama, namun di minggu terakhir terdapat tujuh "pil pengingat" yang tidak mengandung hormon.

Melewatkan minggu ini dapat membuat kita lupa untuk memulai paket baru pada waktunya. Ini dapat memengaruhi efektivitas KB karena tingkat hormon dalam tubuh.

Pil KB yang hanya mengandung progestin tersedia dalam kemasan 28 hari.

Semua pil dalam paket ini mengandung progestin dan harus diminum sekali sehari pada waktu yang sama. Tidak ada pil plasebo dalam paket pil progestin ini.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/09/08/060000620/minum-pil-kb-kedaluwarsa-apa-yang-bakal-terjadi-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke