Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kate Middleton Jadi Sumber Inspirasi Cat Kuku

Kompas.com - 04/09/2011, 13:54 WIB

LONDON, KOMPAS.com -- Gaya berdandan Kate Middleton menjadi sumber inspirasi bagi pembuatan seri cat kuku keluaran Essie Weingarten tahun ini.

Si cantik yang menikah dengan Pangeran William pada 29 April 2011 di London (Inggris) ini telah menjadi terkenal karena penampilannya. Weingarten, seorang kreator cat kuku ternama, menyatakan bahwa sumber inspirasi seri cat kukunya yang sudah keluar tahun ini adalah gaya berdandan Middleton.

Berbicara kepada InStyle Magazine mengenai Lady Like dan Glamour Purse, dua macam cat kuku keluarannya itu, Weingarten berkata, "Tipe perempuan yang tas tangannya berbicara banyak tentangnya, itu yang menginspirasi saya untuk koleksi ini." Katanya lagi, "Seperti Kate Middleton, ketika bertemu Presiden Obama ia mengenakan gaun klasik warna krem, sepatu hitam berhak tinggi, dan tas genggam hitam yang senada. Itu begitu elegan. Saya suka gaya klasik, bercita rasa fashion dan tak lekang oleh waktu."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com