Berikut ini beberapa pilihan makanan yang dapat dipadukan dalam menu makan malam Kamu.
Minyak zaitun dapat digunakan, baik untuk menumis ataupun sebagai paduan salad, sebagai sumber lemak yang lebih sehat.
Ikan seperti sarden, salmon, dan makarel dapat menjadi sumber asam lemak omega-3 yang baik bagi kesehatan jantung.
Targetkan untuk mengonsumsi setidaknya dua porsi ikan dalam seminggu.
Alpukat, yang juga baik untuk jantung, dapat diolah menjadi jus ataupun menjadi isian roti.
Selain itu konsumsi ini juga menjadikan tubuh lebih mudah menyerap nutrisi.
Baca juga : Jangan Remehkan Manfaat Alpukat untuk Otak
Targetkan untuk mengonsumsi setidaknya 2-3 cangkir sayuran hijau dalam sehari, seperti brokoli, kangkung, dan bayam.
Telur adalah sumber protein yang baik sekaligus murah. Telur rebus lebih sehat untuk dikonsumsi dibandingkan telur yang digoreng di dalam rendaman minyak.
Demi mencegah pertambahan berat badan akibat makan malam, sebaiknya hindari makan sambil menonton televisi, dan batasi porsi menu makan malam.
Lalu, hindari mengonsumsi makanan ringan lagi setelah menyantap menu utama, dan sebaiknya makan malam sebelum pukul 20.00.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.