Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Minum Kopi Bisa Meningkatkan Tekanan Darah?

Kompas.com - 05/02/2021, 21:36 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Bagi orang-orang dengan tekanan darah tinggi, sebuah ulasan yang dilakukan pada 2016 menyebutkan bahwa konsumsi kopi rutin setiap harinya cenderung tidak akan berdampak signifikan terhadap tekanan darah atau risiko penyakit jantung secara keseluruhan.

Faktanya, seperti yang kita ketahui dari sejumlah literatur, minum kopi justru bisa memberikan sejumlah manfaat kesehatan.

Setidaknya bagi orang-orang sehat, penelitian menyebutkan bahwa minum 3 hingga 5 cangkir kopi per harinya berkaitan dengan penurunan risiko penyakit jantung dan kematian dini hingga 15 persen.

Baca juga: Rutin Minum Kopi Turunkan Risiko Kematian, Apa Sebabnya?

Kopi mengandung banyak senyawa bioaktif yang diketahui memiliki efek antioksidan kuat dan dapat mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.

Beberapa peneliti berteori, manfaat kesehatan kopi mungkin lebih besar daripada potensi efek negatif kafein pada orang-orang yang meminumnya secara teratur.

Namun, lebih banyak penelitian diperlukan untuk lebih memahami bagaimana kopi memengaruhi kesehatan manusia dalam jangka panjang.

Pada akhirnya, terlepas dari kondisi kesehatannya, ingatlah bahwa makan atau minum apapun secara berlebihan bisa berkaitan dengan dampak negatif terhadap kesehatan, tak terkecuali kopi.

Jadi, pastikan kamu mengonsumsinya masih dalam jumlah wajar dan menerapkan pola hidup seimbang.

Pastikan rutin beraktivitas fisik dan makan banyak buah, sayur, protein tanpa lemak, dan biji-bijian utuh untuk menjaga tekanan darah tetap sehat dan kesehatan jantung tetap terjaga.

Jika sudah menjaga kesehatan dari berbagai aspek, tak perlu lagi khawatir ketika minum kopi, bukan?

Baca juga: Ketahui, 8 Cara Sehat untuk Menikmati Kopi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com