Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amazfit T-Rex Ultra, Punya Fitur Tahan Banting hingga Ramah Lingkungan

Kompas.com - 09/07/2023, 07:51 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Amazfit T-Rex Ultra resmi meluncur di Indonesia pada Juli 2023. Jam tangan pintar yang satu ini dilengkapi penyempurnaan fitur yang tahan banting hingga ramah lingkungan.

Kehadiran series T-Rex Ultra ini pun menjadi tolak ukur baru bagi merek smartwatch asal China itu yang merancang smartwatch untuk eksplorasi outdoor ke tingkat profesional.

Material secara keseluruhannya terbuat dari baja tahan karat 316L yang kuat dan tahan banting karena dilengkapi elemen desain yang telah dipatenkan, termasuk tombol tahan lumpur, serta penutup yang dapat disesuaikan yang membantu menjaga jam tangan tetap nyaman bahkan selama aktivitas yang intens.

Berkat sistem sirkuit dan baterai yang dirancang khusus, banyak dari fungsi jam tangan kelas militer ini dapat digunakan pada suhu dingin ekstrem mencapai -30 derajat Celsius.

Kemudian pembaruan layar AMOLED-nya mampu mencapai kecerahan puncak 1.000 nits untuk visibilitas yang jelas di luar ruangan yang terpapar sinar terang.

"Tidak seperti kebanyakan smartwatch ya. Fitur 1.000 nits ini meski kondisi cuacanya sedang terik, density pixel-nya bisa memberikan tampilan lebih cerah sehingga pengguna bisa melihat dengan jelas,"

Demikian kata Evan Angganantika, General Manager Amazfit Indonesia, kepada Kompas.com usai peluncurannya di Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Baca juga: Amazfit GTR 4 dan GTS 4, Fiturnya Lebih Lengkap dan Akurat 

Fitur GPS dengan akurasi yang mumpuni

Amazfit T-Rex Ultra membawa fitur GPS yang memiliki fungsi navigasi rute yang telah ditingkatkan.

File rute yang diimpor sekarang dapat dipasangkan dengan Peta Offline dan dapat diunduh untuk mendukung area aktivitas luar ruangan yang direncanakan oleh pengguna.

Mode GPS Otomatis baru ini dapat diaktifkan secara cerdas yang bisa mengalihkan pengaturan posisi berdasarkan kekuatan sinyal satelit, untuk membantu menghemat daya baterai di area dengan sinyal kuat.

Sejumlah pembaruan dari fitur GPS itu pun sangat cocok untuk menemani aktivitas ekstrem seperti hiking, pendakian di lingkungan pegunungan tinggi, sampai hutan lebat.

Masa penggunaan baterai Amazfit T-Rex Ultra juga dapat bertahan hingga 20 hari dengan pemakaian normal, dan pengguna dapat memilih mode GPS Endurance baru hingga 80 jam.

"Baterainya juga bisa diisi ulang dengan pengisian penuh dari 0 hingga 100 persen yang cuma memakan waktu satu jam," lanjut Evan.

Baca juga: Dua Jam Tangan Pintar Ramah Kantong dari Amazfit 

Amazfit T-Rex UltraKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Amazfit T-Rex Ultra

Tingkat ketahanan untuk aktivitas ekstrem

Jam tangan ini juga mendukung berbagai aktivitas ekstrem yang meliputi kegiatan di daratan, air, udara, pegunungan hingga lingkungan yang sangat dingin.

Series T-Rex Ultra dilengkapi daftar ekstensif dengan lebih dari 160 mode olahraga built-in yang mencakup freediving indoor dan outdoor, hiking, pendakian, hingga skydiving.

"Tidak perlu khawatir juga ketika digunakan di laut, karena fitur dan materialnya sudah disempurnakan untuk bisa mengakomodir aktivitas berbasis air termasuk laut," tambah Evan.

Pengguna yang ingin mengoptimalkan latihan dan bentuk aktivitas mereka dapat memasukkan karakteristik dan data-data kebutuhannya ke dalam fitur Zepp Coach™ untuk menerima rencana latihan yang disesuaikan dan panduan ilmiah.

Jam tangan ini juga dapat mendeteksi secara otomatis lusinan latihan kekuatan dan merekam kelompok otot mana yang dikerjakan di Aplikasi Zepp, untuk catatan latihan yang dipersonalisasi.

Data dari rute dan aktivitas yang diselesaikan dapat dibagikan ke Strava, adidas Running, dan aplikasi kebugaran lainnya, dan pengguna bahkan dapat terhubung ke kamera aksi seperti GoPro.

Sistem operasi yang fokus pada kesehatan

Amazfit T-Rex Ultra dibekali pula dengan sistem operasi perusahaan yang disebut Zepp OS 2.0 yang menghadirkan konektivitas Bluetooth.

OS tersebut dapat terhubung ke perangkat profesional seperti pengukur detak jantung dan pengukur daya bersepeda dan dibekali efisiensi daya untuk menyediakan pemantauan yang akurat selama 24 jam setiap hari termasuk memantau detak jantung, kadar oksigen dalam darah, dan tingkat stres.

Material yang ramah lingkungan

Amazfit T-Rex Ultra dirancang dengan filosofi hijau yang ramah lingkungan, termasuk pada proses pembuatan material utamanya yang rendah karbon.

Kemudian bahan kemasan jam tangan pintar ini juga terbuat dari material yang ramah lingkungan.

Amazfit T-Rex Ultra hadir dalam skema warna yaitu Abyss Black dan Sahara, dan kini tersedia di Watch Studio di seluruh Indonesia dengan harga Rp. 6.799.000.

"Melihat value-nya, saya rasa mulai dari fitur, ketahanan baterai dan lain sebagainya jika dikomparasi dengan merek lain, series T-Rex Ultra masih terbilang affordable," tandas Evan.

Baca juga: Jam Tangan Mekanis Vs Jam Tangan Pintar, Mana Lebih Unggul? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com