Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Meredakan Sesak Napas yang Kambuh Tiba-tiba

Kompas.com - 15/11/2023, 13:04 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cara meredakan sesak napas yang muncul secara tiba-tiba perlu dipahami oleh penderitanya, terlebih pada orang yang punya riwayat masalah pernapasan.

Sesak napas merupakan kondisi ketika kita merasa kesulitan bernapas atau tidak cukup mendapatkan asupan oksigen.

Ketika gejalanya muncul, hal itu bisa membuat penderitanya merasa tidak nyaman bahkan menimbulkan masalah yang lebih serius jika tidak segera ditangani.

Karena itu, beberapa upaya berikut setidaknya dapat membantu meringankan gejala terutama pada sesak napas dalam skala ringan.

Baca juga: Sesak Napas Setelah Naik Tangga, Pertanda Apa? 

Cara meredakan sesak napas yang kambuh secara tiba-tiba

Sesak napas bisa kambuh secara tiba-tiba tanpa mengenal waktu. Supaya tidak bingung harus bagaimana, berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meredakan sesak napas di tempat umum.

1. Menarik napas dalam

Menghirup napas dalam-dalam melalui perut dapat membantu meredakan sesak napas.

Untuk melakukannya, beberapa cara berikut dapat membantu;

  • Berbaring (bila memungkinkan) dan letakkan tangan di perut.
  • Tarik napas dalam-dalam melalui hidung, rasakan perut mengembang dan biarkan paru-paru terisi udara.
  • Tahan napas beberapa detik.
  • Buang napas perlahan melalui mulut untuk mengosongkan paru-paru.

Latihan ini dapat dilakukan beberapa kali sehari atau sesering mungkin sesuai kebutuhan.

2. Pursed lip breathing

Latihan pernapasan lain yang bisa dicoba untuk meredakan sesak napas adalah dengan pernapasan pursed lip breathing (bibir mengerucut).

Cara ini dapat membantu mengurangi sesak napas dengan memperlambat laju pernapasan.

Biasanya cara ini berguna untuk meredakan sesak napas akibat kecemasan. Beberapa langkah yang bisa dicoba adalah sebagai berikut:

  • Duduk tegak di kursi dengan bahu rileks.
  • Tekan kedua bibir bersamaan, dan beri ruang untuk udara sembari mengerucutkan bibir atas dan bawah.
  • Tarik napas melalui hidung selama beberapa detik.
  • Buang napas perlahan melalui bibir yang mengerucut selama empat hitungan.

Ulangi pola ini beberapa kali dan bisa dicoba kapan pun sesak napas kambuh.

3. Menemukan posisi yang nyaman

Menemukan posisi yang nyaman, baik sedang berdiri, duduk atau berbaring dapat membuat tubuh menjadi rileks dan lebih mudah dalam mengatur napas.

Namun perlu diperhatikan posisinya agar tidak memberi tekanan pada bagian perut atau laju pernapasan.

Sejumlah posisi ideal untuk meringankan sesak napas adalah sebagai berikut;

  • Duduk menghadap depan kursi dan gunakan meja sebagai penopang kepala.
  • Bersandar di dinding sebagai sandaran punggung agar lebih merasa nyaman.
  • Berdiri dengan tangan menopang di atas meja untuk membantu meringankan beban di kaki.
  • Berbaring dengan kepala dan lutut yang ditopang bantal.

Baca juga: Kecemasan Berlebihan Bisa Picu Sesak Napas, Benarkah? 

Ilustrasi sesak napas di malam hariPexels Ilustrasi sesak napas di malam hari

4. Menggunakan kipas angin

Sebuah penelitian pada tahun 2010 menyebutkan, penggunaan kipas angin dapat membantu menghembuskan udara ke hidung, wajah dan dapat mengurangi sesak napas.

Cara ini memungkinkan penderita sesak napas merasakan hembusan udara yang lebih mudah masuk ke tubuh.

Meski demikian, penggunaan kipas angin tidak memperbaiki gejala yang terjadi akibat kondisi medis yang mendasari.

5. Menghirup uap

Menghirup uap dapat membantu menjaga saluran hidung tetap bersih, sehingga membuat bernapas menjadi lebih mudah.

Panas dan kelembapan dari uap dapat membantu memecah lendir di paru-paru yang kemudian bisa mengurangi sesak napas.

Untuk mencobanya, kita dapat mengisi mangkuk dengan air panas, tambahkan beberapa tetes minyak esensial seperti peppermint atau eucalyptus.

Posisikan wajah di atas mangkuk, letakkan handuk di atas kepala.

Tarik napas dalam-dalam dan hirup uapnya.

6. Minum kopi hitam

Minum kopi hitam dapat membantu meringankan sesak napas, karena kafein dapat mengurangi ketegangan pada otot-otot saluran napas seseorang.

Sebuah tinjauan dari tahun 2010 melaporkan efek kafein sedikit meningkatkan fungsi saluran napas pada penderita asma.

Ini cukup untuk memudahkan mereka menghirup udara.

Namun perlu diingat, terlalu banyak minum kopi dapat meningkatkan detak jantung. Kita harus memerhatikan asupan kafeinnya saat mencoba pengobatan ini untuk memastikan tidak minum kopi terlalu banyak.

7. Makan jahe segar

Mengonsumsi jahe segar, atau menambahkannya ke dalam air panas sebagai minuman, dapat membantu mengurangi sesak napas yang terjadi akibat infeksi saluran pernapasan.

Sebuah penelitian menunjukkan, jahe mungkin efektif dalam melawan virus pernapasan, yang merupakan penyebab umum infeksi saluran pernapasan.

Baca juga: Kenali 3 Penyebab Sesak Napas akibat Perut Kembung 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com