Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gaya Berpakaian Keanu Reeves di Moca Gala 2023 Jadi Perdebatan

Tampaknya hal ini membuatnya begitu bersemangat untuk bereksperimen pada outfit yang dikenakannya ketika berjalan di karpet merah Moca Gala 2023.

Bersama kekasihnya Alexandra Grant, Reeves membuat pilihan gaya sesuai ciri khasnya, yakni memadukan setelan jas berpotongan apik dengan sepatu combat boots.

Namun kali ini, dia juga mengambil langkah lebih jauh sehingga gaya berpakaiannya itu menjadi sorotan.

Dalam acara tersebut, Grant mengenakan gaun merah bermotif bunga dengan aksesori bunga di bagian leher dan high heels bertatahkan batu permata.

Sementara, Reeves terlihat mengenakan setelan jas biru tua dengan kemeja putih, dasi bergaris-garis, dan sepatu boots cokelat dengan tali putih yang kontras.

Alih-alih mencocokkan ikat pinggang cokelat dengan boots cokelatnya, pria berusia 58 tahun itu justru memilih aksesori hitam dan perak yang tidak senada di bagian pinggang.

Selain itu, perdebatan juga muncul karena sepatu yang lebih kasual ini sepertinya kurang cocok untuk dipakai di momen karpet merah yang lebih formal.

Terlebih, dengan warna biru pada jasnya, hitam pada ikat pinggangnya, dan merah cerah yang dikenakan oleh pasangannya, membuat aksen cokelat dan putih pada sepatu Reeves sedikit berlebihan.

Terlepas dari itu, kemenangan terbesar malam itu adalah melihat sekilas kisah cinta Grant dan Reeves yang langka.

Kemesraan yang ditunjukkan oleh pasangan tersebut pada akhirnya membuat para penggemar lupa dengan tampilan sepatunya yang kurang sesuai.

Bicara soal hubungannya dengan sang kekasih, Reeves menegaskan, dia merasa sangat bahagia dan dicintai.

"Beberapa hari yang lalu dengan kekasih saya, kami berada di tempat tidur," katanya seperti dikutip dari Dmarge.

"Kami saling terhubung, tersenyum dan, tertawa. Merasa luar biasa. Rasanya sangat menyenangkan bisa bersama," ujar dia.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/04/28/190000420/gaya-berpakaian-keanu-reeves-di-moca-gala-2023-jadi-perdebatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke