Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/01/2018, 17:08 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

Sumber standard

KOMPAS.com - Berdasarkan survei YouGOv, resolusi 2018 paling populer setelah resolusi makan makanan yang lebih sehat adalah rutin berolahraga.

Maka bila olahraga menjadi salah satu resolusi Anda, inilah saat yang tepat untuk mewujudkannya. Namun yang harus diingat adalah, pilihlah jenis olahraga yang menyenangkan agar Anda berhasil mewujudkannya tanpa rasa terpaksa.

Ashley Verma pendiri sasana latihan dan studio kebugaran di London mengungkapkan tren kebugaran tahun 2018. Uniknya, treadmil tidak masuk dalam daftar tersebut. Inilah 7 tren olahraga terbesar tahun ini.

Baca :Apakah Resolusi Paling Populer di Tahun 2018?

1. Balet Barre

Olahraga ini adalah rahasia langsing para 'bidadari' Victoria's Secret. Nah, bagi Anda yang ingin memiliki tubuh seindah mereka, cukup lakukan olahraga ini saja. Ini adalah kombinasi gerakan tubuh yang terinspirasi dari balet yang bertujuan membentuk postur tubuh.

Menurut Ashley, olahraga ini menerapkan bentuk latihan yang menargetkan rangkaian otot dan latihan barre (pegangan stasioner untuk membantu gerakan dalam olahraga).

"Latihan ini akan meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan, serta membuat tubuh lebih langsing dan kuat seperti penari," ucapnya.

Baca :Cara 10 'Bidadari' Victoria's Secret Menjaga Kebugaran Tubuh

2. Olahraga berkelompok

Olahraga ini bukan fenomena baru. Tapi, popularitasnya semakin meningkat akhir-akhir ini. Olahraga berkelompok cocok untuk pemula dan merupakan cara yang tepat untuk menggabungkan aktivitas sosial dengan kebugaran. Contoh olahraga ini misalnya bersepeda dan berlari bersama, atau mengikuti kelas senam dan dansa.

Baca juga : Lebih Sehat dan Bahagia Bila Bergabung Dalam Klub Olahraga

Group of energetic people with coach dancing in gymmacniak Group of energetic people with coach dancing in gym

3. Kelas Dansa

Jika Anda ingin memiliki bentuk tubuh seperti pemeran utama film 'Step Up, maka pilihlah olahraga ini.

Menurut Ashley, kelas dansa dirancang sebagai latihan intensitas tinggi yang ampuh untuk membakar kalori. Latihan ini dapat meningkatkan metabolisme, membangun kekuatan dan membantu membakar cadangan lemak dalam otot.

"Ini hal yang menakjubkan bahwa musik bisa membantu intensitas olahraga," ucapnya.

4. Olahraga dengan matras

Ini adalah olahraga yang sederhana. Olahraga dengan matras meliputi push-up, crunch, plank untuk meratakan perut serta gerakan lainnya untuk menargetkan otot bisep, trisep, dada, dan punggung.

Baca juga : Ingin Perut Lebih Rata dalam 1 Bulan? Lakukan Ini

Ilustrasi olahraga dengan matrasfizkes Ilustrasi olahraga dengan matras

5. Olahraga intensitas tinggi

Latihan olahraga intensitas tinggi atau High Intensity Interval Training (HIIT) telah banyak diperbincangkan akhir-akhir ini. Pemahaman akan manfaat HITT ini pun telah banyak diserap oleh masyarakat.

Menurut Ashley, latihan ini cepat populer karena durasi olahraga ini sangat pendek tetapi memiliki manfaat yang besar. Bahkan, olahraga ini bisa dilakukan secara aktif bagi mereka yang sedang dalam masa pemulihan.

"Alasan popularitasnya adalah karena betapa eksplosifnya olahraga ini, yang berarti sesi yang lebih pendek dibutuhkan untuk menuai hasilnya," ucapnya.

Baca juga : Olahraga Apa yang Paling Efektif Bikin Perut Rata?

6. Olahraga peregangan

Peregangan adalah salah satu cara untuk memastikan tubuh kita pulih dengan benar dari olahraga yang berat.

Menurut Ashley, peregangan membantu meningkatkan kelenturan, kontrol otot, menghindarkan cedera, dan memungkinkan otot Anda pulih dengan cepat.

"Tubuh butuh peregangan yang baik sebanyak yang dibutuhkan untuk membakar kalori," ucapnya.

Baca :Jangan Lupa Peregangan Bila Pegal Saat Mudik

7. Olahraga rumah

Anda tidak perlu lagi pergi ke tempat gym. Olahraga kini bisa dilakukan di rumah. Dengan banyaknya akun media sosial yang memposting tentang gerakan olahraga yang bisa dilakukan di rumah, berolahraga dengan nyaman di rumah sekarang lebih mudah dari sebelumnya.

Baca :Olahraga Tak Perlu Repot, Cukup Tiru Cara Ini!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com