Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Cepat "Move On" dari Kekalahan Tim Olahraga Favorit

Kompas.com - 23/06/2018, 11:45 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Selain itu, ingatlah bahwa banyak hal penting yang harus kita pikirkan selain kemenangan dan kekalahan tim favorit kita. Seperti sekolah, pekerjaan, keluarga, dan lainnya.

Hal-hal tersebut jauh lebih penting untuk dipikirkan ketimbang berlarut dalam kesedihan atas kekalahan tim favorit kita.

4. Menuliskan pikiran

Jika cara-cara sebelumnya kurang berhasil, mungkin kamu bisa menuliskan pemikiranmu tersebut pada kertas atau media digital.

Menulis akan membuat pemikiranmu tersalurkan dan menggoreskan pena pada kertas adalah cara yang tidak berbahaya untuk melepaskan amarah.

Selain itu, hal ini juga baik untuk membuat kita rutin menulis blog atau memulai karir sebagai jurnalis olahraga.

5. Mengkonsumsi makanan yang memperbaiki mood

Makanan seringkali menjadi pelarian ketika suasana hati tengah buruk. Namun, makanan yang memperbaiki mood tidak harus selalu makanan yang tidak sehat, seperti makanan cepat saji atau makanan mengandung banyak gula.

Sebab, makanan-makanan tidak sehat justru bisa memicu munculnya beragam penyakit, salah satunya obesitas.

Pikirkan lah alternatif makanan sehat, misalnya dark chocolate, kacang, bayam, teh hijau, ikan, dan lainnya.

Baca juga: Stres Melanda? Coba Redakan dengan Santap 8 Makanan Ini 

6. Berhubungan intim

Hubungan seksual adalah aktivitas yang secara alami bisa menghilangkan stres karena seks melepaskan hormon yang bisa membuat kita bahagia, seperti oksitosin.

Aktivitas ini juga akan membuat pikiran kita tak hanya terfokus pada kekalahan tim favorit.

Selain menghilangkan stres, hubungan intim juga memiliki banyak manfaat kesehatan, seperti memperbaiki sistem imun, memperbaiki kualitas tidur, meningkatkan kecerdasan, bahkan mengurangi risiko penyakit jantung.

Baca juga: 7 Manfaat Kesehatan yang Didapatkan dari Bercinta

7. Pikirkan pendukung rival

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com