Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makan Lebih Banyak Serat Bantu Ringankan Gejala Haid, Benarkah?

Kompas.com - 02/11/2022, 11:03 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sebagai gambaran, kita bisa mendapatkan delapan gram serat ekstra dari dua sendok makan biji chia (sebenarnya 10 gram), satu cangkir raspberry, setengah cangkir kacang hitam, atau setengah buah alpukat.

Sementara serat larut, jenis yang ditemukan dalam gandum, kacang-kacangan, apel, dan stroberi, paling baik untuk tujuan ini.

Dandrea-Russert pun merekomendasikan untuk mengonsumsi berbagai macam makanan berserat sebanyak mungkin, karena jenis yang berbeda memberi makan bakteri usus yang berbeda pula.

Di samping itu, penelitian menunjukkan bahwa semakin banyak variasi yang dimiliki mikrobioma, maka mikrobioma kita cenderung lebih sehat secara keseluruhan.

Jika kita bertanya-tanya tentang dari mana semua kelebihan estrogen itu berasal, sebagian juga berasal dari pola makan yang buruk.

Diet tinggi lemak tertentu, seperti diet standar Amerika (SAD), dapat menyebabkan dominasi estrogen.

Idealnya, kita perlu mendapatkan lebih banyak lemak omega-3 dari sumber-sumber seperti makanan laut, biji rami, dan kenari, serta mengurangi lemak omega-6 dari minyak nabati olahan (jenis yang sering digunakan di restoran).

Kemudian, tambahkan saja serat dan kita mungkin tidak akan mengalami gejala haid yang menyakitkan seperti biasanya.

Baca juga: 5 Cara Menambahkan Lebih Banyak Serat ke dalam Makanan Sehari-hari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com