Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Gunakan Cara Ini untuk Menurunkan Berat Badan

Kompas.com - 24/11/2023, 06:00 WIB
Elisabeth Christ Adventia,
Wisnubrata

Tim Redaksi

9. Purging

Apakah kamu tahu istilah purging? Di beberapa drama korea yang bertema sekolah, mungkin kamu pernah melihat murid yang memasukkan dua jarinya hingga ke ujung belakang tenggorokan untuk memuntahkan makanannya. Itu merupakan satu contoh dari purging.

Purging sendiri berarti pembersihan tubuh dari makanan dan/atau kalori yang dikonsumsi untuk menurunkan berat badan atau mencegah penambahan berat badan.

Bentuk lain dari purging adalah penyalagunaan pencahar, penyalahgunaan diuretik, enema dan olahraga berlebihan.

Czerwony menegaskan bahwa mengosongkan perut dengan muntah atau mengonsumsi obat pencahar bukanlah pilihan yang sehat untuk menurunkan berat badan. Hal ini termasuk dalam perilaku gangguan makan dan bisa menimbulkan komplikasi seperti:

· Aritmia, gagal jantung, dan masalah jantung lainnya.

· Refluks asam (penyakit refluks gastroesofageal atau GERD).

· Masalah gastrointestinal.

· Tekanan darah rendah (hipotensi).

· Kegagalan organ dan kerusakan otak.

· Osteoporosis dan kerusakan gigi.

· Dehidrasi parah dan sembelit.

· Menghentikan siklus menstruasi (amenore) dan infertilitas.

· Stroke.

Maka dari itu hindari melakukan purging bahkan di saat-saat putus asa menurunkan berat badan.

10. Berfokus hanya pada makanan dan olah raga

Membatasi kalori dan meningkatkan aktivitas biasanya merupakan langkah yang tepat bagi siapa pun yang ingin menurunkan berat badan. Namun kebiasaan gaya hidup lainnya tidak boleh diabaikan saat berupaya mencapai target berat badan.

“Bagaimana tingkat stresmu? Bagaimana tidurmu?" tanya Dr. Albers.

Kedua aspek tersebut juga penting mengingat stres yang tinggi dan kurang tidur dapat memengaruhi hormon pengontrol nafsu makan sehingga menyebabkan makan berlebihan. Jika hal ini terjadi, bukannya menurun, angka di timbangan mungkin justru akan bertambah.

Maka dari itu cobalah untuk melihat aspek-aspek lain ketika bertekad untuk menurunkan berat badan.

Baca juga: Minum Air Putih Ternyata Bisa Menurunkan Berat Badan, Begini Metodenya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com