Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Cara Menghilangkan Lemak Visceral di Bagian Tengah Tubuh

KOMPAS.com - Lemak perut atau lemak visceral menjadi salah satu masalah yang dihadapi masyarakat modern saat ini.

Menumpuknya lemak di perut tak hanya dialami individu dengan obesitas dan kegemukan, namun juga mereka yang memiliki berat badan ideal.

Kondisi ini dapat membahayakan kesehatan. Faktanya, studi terbaru dari para peneliti di University of Oxford menunjukkan, penambahan beberapa sentimeter di bagian tengah tubuh bisa meningkatkan risiko gagal jantung sebesar 10 persen.

"Ukuran pinggang yang lebih besar biasanya merupakan tanda kita memiliki terlalu banyak lemak visceral, yang berada di sekitar organ internal dan merusak fungsi jantung dan pembuluh darah."

Demikian dituturkan James Leiper, direktur medis asosiasi di British Heart Foundation.

"Gagal jantung adalah kondisi kronis dan tidak dapat disembuhkan yang memburuk seiring waktu, sehingga temuan ini menekankan pentingnya mengelola berat badan."

Lebih lanjut, Leiper mengatakan individu yang kelebihan berat badan berisiko mengalami kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, dan diabetes tipe 2.

"Faktor risiko ini semuanya terkait erat dengan penyakit jantung dan penyakit peredaran darah, yang meningkatkan risiko gagal jantung."

Cara menghilangkan lemak visceral

Berikut adalah lima cara yang terbukti secara ilmiah membakar lemak visceral di bagian tengah tubuh:

1. Mengonsumsi lebih banyak serat larut

Studi menemukan, konsumsi serat larut dari sayuran, buah, dan kacang-kacangan dapat membantu mengurangi lemak perut.

Menurut Kristen Hairston, MD, asisten profesor penyakit dalam di Wake Forest Baptist dan peneliti utama studi, kadar lemak visceral yang tinggi berkaitan dengan tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyakit hati berlemak.

Berdasarkan temuan studi Hairston dan tim, disarankan agar mengonsumsi lebih banyak serat larut dan lebih sering berolahraga untuk mengurangi lemak visceral.

Studi tersebut juga menjelaskan informasi spesifik bagaimana serat larut dapat memengaruhi jumlah berat badan melalui timbunan lemak di perut.

2. Aktif bergerak

Jarang melakukan aktivitas fisik akan menyebabkan peningkatan lemak visceral secara signifikan.

Fakta ini tertuang dalam studi yang dipublikasikan di jurnal Science Daily.

Peneliti studi itu, Cris Slentz, PhD mengungkap pada orang dewasa dengan kelebihan berat badan yang jarang bergerak, efek merugikan dari gaya hidup mereka lebih parah dan lebih cepat terjadi.

Di sisi lain, peserta yang berolahraga di tingkat setara dengan joging 27 kilometer per minggu mengalami penurunan signifikan dalam lemak visceral, lemak perut subkutan, dan total lemak perut.

3. Hindari minuman manis

Para ahli mengingatkan, minuman manis menjadi penyebab kelebihan lemak perut.

Caroline S. Fox, MD, MPH, penulis studi dan peneliti di Framingham Heart Study of the National Heart, Lung, and Blood Institute menyebut, ada korelasi antara minuman manis dengan penyakit kardiovaskular dan diabetes tipe 2.

Oleh karenanya, ia menyarankan untuk memerhatikan asupan minuman manis yang kita minum.

4. Tidur berkualitas

Kurang tidur dikaitkan dengan peningkatan lemak perut pada individu di bawah usia 40 tahun, kata para ahli.

Pada studi yang dimuat dalam jurnal Science Daily, peneliti Dr Hairston KG mengungkap, pola tidur menjadi faktor lain di luar pilihan makanan yang berkontribusi terhadap obesitas di kalangan muda.

Menurutnya, individu di bawah usia 40 tahun yang memiliki waktu tidur rata-rata lima jam atau kurang per malam lebih buruk daripada mereka yang tidur delapan jam atau lebih per malam.

Ia merekomendasikan untuk menjaga durasi tidur setidaknya enam hingga delapan jam setiap malam.

5. Menjaga berat badan ideal

Semakin kita kelebihan berat badan, maka semakin besar pula area untuk menyimpan lemak, termasuk pada organ sekitar perut dan jantung.

Dr Garth Davis, ahli bedah bariatrik di Houston Methodist mengatakan, kebanyakan pasien dengan kelebihan berat badan yang dioperasi memiliki lemak di organ hati, usus, dan di organ lain di tubuh.

Itulah alasannya, kita perlu menjaga berat badan ideal agar "tempat" penyimpanan lemak menjadi lebih sedikit.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/09/05/074710420/5-cara-menghilangkan-lemak-visceral-di-bagian-tengah-tubuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke