Konsistensi sangat penting dalam hal membangun stamina.
Biasakan diri kita untuk melakukan aktivitas fisik secara teratur dan tetap berpegang teguh pada rutinitas olahraga (bahkan ketika kita tidak ingin melakukannya).
Upaya yang konsisten akan membantu tubuh beradaptasi dan meningkatkan stamina, serta daya tahan tubuh.
"Konsistensi adalah kuncinya dan hal ini terutama berlaku untuk tujuan kebugaran," kata Nobbe.
"Di usia 40-an dan seterusnya, menjaga jadwal latihan dan istirahat yang padat dan intens yang dapat kita patuhi adalah cara terbaik untuk mencapai tujuan daya tahan tubuh," terangnya.
Meskipun memberikan waktu bagi tubuh untuk pulih sangat penting, sebuah studi pada tahun 2015 menemukan bahwa menjaga waktu istirahat yang singkat selama berolahraga dapat membantu meningkatkan stamina.
Selain itu, mengurangi waktu istirahat di antara set akan menantang sistem kardiovaskular kita sehingga mampu meningkatkan daya tahan dan stamina.
"Selama sesi latihan kekuatan, kita bisa mengarahkan latihan untuk membangun daya tahan tubuh dengan waktu latihan yang lebih lama daripada waktu istirahat di antara latihan dan set," ungkap Nobbe.
"Hal ini menciptakan efek yang mirip dengan latihan kardio saat kita melakukan latihan ketahanan," jelas dia.
Menurut Nobbe, latihan interval, terutama intensitas tinggi (HIIT), telah menjadi pilihan latihan yang populer dalam beberapa tahun terakhir.
"Ini karena latihan HIIT membakar banyak kalori dalam waktu yang relatif singkat," katanya.
"Namun, manfaat lain dari HIIT adalah latihan ini efektif dalam melatih otot dan sistem kardiovaskular untuk membantu membangun stamina dari waktu ke waktu," jelas dia.
Latihan interval juga melibatkan pergantian antara latihan dengan intensitas tinggi dan periode pemulihan aktif.
Menurut penelitian, metode ini meningkatkan kebugaran kardiovaskular dan meningkatkan stamina serta efisiensi metabolisme.
Ketika membangun stamina, pendekatan yang paling aman adalah dengan meningkatkan durasi dan intensitas latihan secara bertahap.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.