Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/11/2023, 10:44 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

"Kandungan protein yang lebih tinggi pada yogurt Yunani dapat membantu kita merasa kenyang lebih lama," kata Lena.

"Tambahkan beberapa buah segar, kacang-kacangan, dan biji-bijian untuk mendapatkan tambahan serat dan lemak sehat, dua nutrisi yang membantu kita tetap kenyang."

"Greek yogurt adalah pilihan camilan yang enak, bahan sarapan, dan bahan tambahan smoothie untuk menambah protein," sarannya.

Baca juga: Bukannya Mengenyangkan, 7 Makanan Ini Malah Membuat Kita Lebih Lapar

4. Kripik kentang dan pretzel

Makan segenggam keripik atau pretzel dengan mudah membuat kita ingin makan lebih banyak lagi. Dan itu bisa disebabkan oleh garam.

"Garam membuat hampir semua makanan terasa lebih enak karena membuat kita mengeluarkan air liur," kata Destini.

"Lebih banyak air liur berarti lebih banyak reseptor aktif di indra pengecap, yang berarti lebih banyak rasa."

Tapi ada alasan lain mengapa kita menginginkan makanan asin.

Para ilmuwan berhipotesis bahwa manusia mendambakan garam karena kemungkinan garam memicu pelepasan dopamin, yaitu hormon yang memungkinkan kita merasakan kepuasan.

"Hal ini dapat menciptakan lingkaran setan karena camilan asin seperti keripik kentang dan pretzel cenderung penuh dengan karbohidrat olahan dan hampir tidak mengandung serat untuk memperlambat pencernaan kita," terang Destini.

Hal ini membuat kita lebih cepat lapar, yang dapat membuat kita ingin makan keripik lagi, dan siklusnya terus berlanjut.

5. Granola bar rendah protein

Granola batangan yang tinggi gula dan rendah protein adalah makanan yang sebenarnya bisa membuat kita mudah lapar.

Beberapa di antaranya bahkan mengandung lebih dari 15 gram gula.

"Granola batangan yang rendah protein cenderung tidak membuat kita merasa kenyang untuk waktu yang lama karena proteinlah yang efektif untuk menimbulkan rasa kenyang, atau dikenal sebagai perasaan kenyang," jelas Destini.

"Oleh karena itu, saat mencari bar untuk camilan di antara waktu makan, pilihlah yang mengandung sekitar 20 gram protein," terangnya.

Baca juga: 12 Makanan dan Minuman yang Bikin Perut Cepat Lapar

6. Nasi putih

Nasi putih sebenarnya tidak buruk untuk kita, tapi dianjurkan lebih sering memilih nasi merah atau hitam.

"Vitamin B1, yang juga dikenal sebagai thiamin, ditemukan setelah Angkatan Laut Kekaisaran Jepang mengalami kekurangan B1 yang meluas setelah mengganti pola makan mereka dari nasi merah ke nasi putih," kata Destini.

Setelah banyak pria meninggal karena beri-beri, penyakit yang sangat tidak menyenangkan yang terjadi akibat kekurangan B1, diketahui bahwa 'pengobatannya' adalah dengan mengonsumsi nasi merah lagi.

"Tanpa serat, makan seporsi nasi putih akan mempercepat respon insulin dan mempercepat pengosongan perut, yang pada akhirnya membuat kita lebih lapar dalam jangka panjang," ujarnya.

7. Roti putih

Menurut Destini, industri makanan terkadang mengambil langkah lebih jauh dengan menggunakan kalium bromat atau klorin dioksida untuk memutihkan tepung dan menghilangkan warna kuning alami agar lebih putih.

Mengapa ini dilakukan?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com