Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Gerakan Olahraga yang Perlu Dilakukan Pria Berusia 50-an

Kompas.com - 30/06/2023, 07:55 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Usia 50 tahun merupakan periode di mana menjaga tubuh tetap sehat dan dalam kondisi prima menjadi lebih penting daripada sebelumnya.

Apalagi sebagian besar orang, terutama pria, mulai mengalami penurunan kualitas fungsi tubuh secara keseluruhan di usia 50 tahun.

"Mempertahankan kekuatan dan stamina tubuh secara keseluruhan harus menjadi prioritas seiring bertambahnya usia karena latihan kekuatan dapat membantu menjaga massa otot, kekuatan tulang, dan mobilitas dalam jangka panjang."

Demikian penuturan Rose McNulty, CPT, seorang pelatih pribadi bersertifikat NASM dan ahli gizi di Garage Gym Reviews.

"Melakukan latihan kekuatan juga aman untuk sebagian besar individu dan dapat dikembangkan dengan berbagai variasi," sambung dia.

Gerakan olahraga untuk pria berusia 50-an

Lebih lanjut, McNulty membagikan sejumlah gerakan olahraga yang seharusnya dilakukan secara rutin oleh para pria berusia 50-an agar lebih sehat dan bugar sebagai berikut.

1. Squat

Ilustrasi squatAntoni Shkraba Ilustrasi squat
Squat adalah latihan gabungan klasik yang dapat menjadi penunjang kebugaran bagi pria berusia 50-an.

Squat melatih otot-otot tubuh bagian bawah, termasuk paha depan, paha belakang, dan bokong, serta melatih otot inti.

"Berdirilah dengan kaki sedikit lebih lebar dari lebar bahu dan arahkan jari-jari kaki sedikit ke luar," kata McNulty.

"Pertahankan postur tubuh yang baik, kaki yang rata, dan inti tubuh yang kuat saat menekuk lutut dan engsel di pinggul untuk menurunkan tubuh."

"Kemudian, dorong tumit untuk berdiri kembali setelah paha sejajar dengan lantai atau sedikit di bawah sejajar," jelas dia.

Lakukan gerakan ini sebanyak tiga set dengan delapan hingga 12 repetisi.

Baca juga: Ketahui Manfaat Latihan Squat Setiap Hari

2. Deadlift

Ilustrasi deadliftNiyaz_Tavkaev Ilustrasi deadlift
Deadlift sangat bermanfaat bagi pria berusia 50-an dengan menargetkan beberapa kelompok otot secara bersamaan, termasuk kaki, punggung, bokong, dan otot inti.

Menurut Sports & Exercise Medicine Institute, gerakan ini meningkatkan postur tubuh yang baik dan stabilitas, komponen penting dalam penuaan yang sehat.

"Berdirilah menghadap barbel atau dumbel dengan kaki selebar pinggul untuk melakukan deadlift dasar," saran McNulty.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com