Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skincare Rutin ala Amanda Rawles, Apa Saja yang Dipakainya?

Kompas.com - 30/05/2024, 13:12 WIB
Nazla Ufaira Sabri,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Amanda Rawles, aktris muda yang namanya melambung setelah perannya dalam film fenomenal Dear Nathan pada tahun 2017, tidak hanya memukau di layar, tetapi juga memiliki rutinitas perawatan kulit yang patut ditiru.

Bagi Amanda, pagi adalah momen penting dalam rutinitas skincare-nya, terutama sebelum sesi syuting.

"Sebelum syuting, skin prep itu wajib banget," ujar Amanda di Press Conference The Launch of Wardah UV Shield Acne Calming Sunscreen: The Real #AcneFighterProtector, Jakarta Pusat, Rabu (29/5/2024).

Baca juga: Rahasia Kulit Glowing untuk Remaja, Bagaimana Rutinitas Perawatannya?

Amanda Rawles di Press Conference The Launch of Wardah UV Shield Acne Calming Sunscreen: The Real #AcneFighterProtector, Jakarta Pusat, Rabu (29/05/2024).KOMPAS.com/NAZLA UFAIRA SABRI Amanda Rawles di Press Conference The Launch of Wardah UV Shield Acne Calming Sunscreen: The Real #AcneFighterProtector, Jakarta Pusat, Rabu (29/05/2024).

Pada pagi hari, langkah-langkahnya sederhana tetapi esensial.

"Biasanya aku mulai dengan mencuci wajah, kemudian menggunakan toner, dan serum," paparnya.

Amanda juga mengungkapkan kebiasaannya yang jarang menggunakan moisturizer, melainkan memilih sunscreen yang mampu melembabkan kulitnya.

Namun, rutinitas skincare Amanda menjadi sedikit lebih rumit di malam hari, terutama setelah menggunakan makeup.

"Aku harus double cleansing," jelasnya.

Sebelum mencuci wajah, Amanda selalu menggunakan micellar water untuk membersihkan makeup.

Baca juga: Jadwal Rutinitas Skincare Selama Seminggu yang Wajib Diketahui

Setelah itu, ia mengikuti langkah-langkah dasar dengan toner, serum, dan gel moisturizer.

"Jika ada jerawat, aku akan mengaplikasikan acne gel," tambahnya.

Dengan rutinitas skincare yang terstruktur dan dilakukan dengan disiplin, Amanda Rawles terus mempertahankan kilau alami kulitnya, menginspirasi banyak orang untuk merawat kulit mereka dengan baik.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com