Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2024, 21:10 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Mendapatkan tidur yang berkualitas sama pentingnya dengan memiliki durasi tidur yang cukup sesuai dengan anjuran dokter berdasarkan usia masing-masing.

Sebab, tidur yang tidak berkualitas bisa menyebabkan tubuh teras letih dan kepala pusing saat bangun di pagi hari. Kondisi tersebut tentunya bisa mempengaruhi produktivitas dan kesehatan tubuh. 

Baca juga: Apakah Tidurmu Sudah Berkualitas? Ketahui 5 Ciri-cirinya

Sleep Foundation menegaskan bahwa kualitas tidur berbeda dengan kuantitas tidur. Kuantitas tidur mengukur seberapa lama kita tidur setiap malam, sedangkan kualitas tidur mengukur seberapa baik tidur. 

Lantas, bagaimana cara mendapatkan tidur yang berkualitas? Simak ulasannya berikut ini dilansir dari Sleep Foundation. 

Ciri-ciri tidur berkualitas 

Ilustrasi cara mendapatkan tidur berkualitasShutterstock/Cookie Studio Ilustrasi cara mendapatkan tidur berkualitas

Sebelum membahas cara agar mendapatkan tidur yang berkualitas, kita perlu mengetahui ciri-ciri tidur berkualitas. Berikut lima ciri-ciri tidur berkualitas seperti disampaikan dalam situs resmi Sleep Foundation. 

1. Kamu tertidur segera setelah naik ke tempat tidur, atau kurang dari 30 menit

2. Kamu biasanya tidur sepanjang malam, atau bangun tidak lebih dari satu kali 

3. Kamu dapat tidur sesuai durasi jam yang disarankan sesuai dengan usia 

4. Kamu bisa tertidur kembali dalam waktu 20 menit, setelah terbangun di malam hari 

5. Kamu dapat beristirahat dengan baik dan berenergi saat bangun di pagi harinya.

Baca juga: Ingin Bahagia pada Pagi Hari? Lakukan 6 Hal Ini Sebelum Tidur

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com