Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Chelsea Olivia Alami Baby Blues, Melahirkan Saat Covid-19 Merebak

Kompas.com - 03/06/2024, 12:00 WIB
Nabilla Ramadhian,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesinetron Chelsea Olivia mengaku pernah mengalami baby blues ketika melahirkan anak keduanya, Dante Oliver Alinskie.

Sepanjang kehamilan dan melahirkan anak pertamanya, Nastusha Olivia Alinskie, semuanya berjalan dengan lancar.

Chelsea mendapat dukungan tidak hanya dari suaminya, Glenn Alinskie, juga keluarga dan teman-temannya.

Kendati demikian, hal serupa tidak terjadi sepanjang kehamilan dan melahirkan anak keduanya.

Baca juga:

Saat itu Covid-19 sedang merebak di Indonesia. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sedang diterapkan.

"Pas saat (anak) pertama, semuanya lancar. Saat anak kedua, dipikir bakal sama. Saat melahirkan, enggak ada satu pun keluarga dan teman di sampingku," ungkap Chelsea dalam acara Philips Avent di InterContinental Jakarta Pondok Indah, Jakarta, Sabtu (1/6/2024).

Chelsea mengakui, sudah merasa stres bahkan sejak sebelum proses melahirkan Dante. Adapun hamil anak kedua dialaminya pada 2020, ketika Covid-19 mulai merebak.

Namun, sosok sang suami tetap mendampinginya sepanjang waktu.

"Dari hamil, persiapan melahirkan, sampai saat melahirkan, satu-satunya (yang menemani) suami. Dia 24 jam standby," ucap Chelsea.

Baca juga:

Meski menantang, Chelsea mampu "keluar" dari kondisi baby blues berkat bantuan dan dukungan Glenn.

Glenn melakukan apapun yang Chelsea tidak bisa lakukan karena sedang merawat Dante. Hal itu, kata dia, sederhana seperti membuatkan makanan.

"Yang Glenn lakukan adalah selalu tanya perlu apa, 'lapar enggak?' karena dia tahu aku lapar terus," pungkas Chelsea.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com