Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waxing yang Bikin Segar dan Seksi

Kompas.com - 21/09/2010, 13:11 WIB

"Waxing tradisional menggunakan karamel atau gula. Dengan menggunakan bahan ini bulu halus tak terangkat. Karenanya selalu dilakukan inovasi mencari bahan wax yang aman, mampu mengangkat akar rambut dengan mengurangi rasa sakit," tambahnya.

Bagaimanapun, area organ kewanitaan sangat sensitif. Penanganan yang tepat akan mencegah berbagai risiko yang kerapkali membuat perempuan takut dan enggan merapikan area V-nya.

"Waxing enggak boleh sembarangan, harus melihat jenis kulit. Kulit yang terlalu kering tidak bisa di-wax. Nanti bisa berdarah kalau dipaksa waxing. Karenanya terapis kita biasanya melihat lebih dahulu kondisi kulit pelanggannya. Jika ternyata tak memungkinkan karena terlalu kering di-wax, misalnya, pelanggan harus melewati perawatan lebih dahulu. Sebulan kemudian bisa di-wax setelah dirawat area V-nya," Elly menjelaskan.

Untuk kulit yang sangat sensitif, penanganannya juga berbeda, jelas Elly. Untuk menghindari risiko seperti kulit beruntusan atau iritasi dan lainnya, waxing tidak langsung dilakukan di area V.

"Waxing dicoba sedikit pada kaki, untuk mengetahui apakah kulit sensitif itu cocok dengan bahan yang digunakan. Jika teryata efeknya kulit menjadi beruntusan, waxing harus dihentikan dan tidak bisa dilakukan di area V," lanjutnya.

Strip & Browhaus yang menekankan higienitas, kecepatan, dan kualitas, beberapa kali melakukan inovasi bahan wax untuk mengurangi rasa sakit tanpa menurunkan kualitas waxing. Di antaranya bahan dari jambu, whitechocolate, dan mulai 2009 menggunakan berry chocolate.

Kecepatan penanganan waxing juga berpengaruh. Anda tentu tak ingin berlama-lama menahan sakit saat rambut dicabut. Elly menjelaskan, rata-rata waxing membutuhkan waktu 20 menit tergantung kondisi rambut di area V. Untuk brazilian wax dengan membentuk seperti bentuk love atau lainnya, waktunya 30 menit. Sekali lagi, terapis juga akan melihat apakah kondisi rambut memungkinkan untuk dilakukan pembentukan. Tak asal membentuk dan mencabut rambut Anda.

Faktor higienis juga penting dipertimbangkan jika Anda ingin waxing. Salah satunya penggunaan alat waxing. Spatula kayu yang digunakan untuk mengoleskan wax hanya digunakan sekali pakai. Hal ini untuk menghindari berpindahnya bakteri dari satu konsumen ke konsumen lain.

"Bagi pemula, disarankan mencoba xx strip yang hanya merapikan daerah sekitar lipatan bikini, jadi area samping organ bersih. Tahapan selanjutnya xxx strip yang menyisakan rambut untuk dibentuk seperti segitiga atau bujur sangkar. Atau xxxx strip dengan menghabiskan semua rambut di area V," saran Elly. 

Soal harga, kisarannya mulai Rp 90.000 - Rp 340.000 untuk waxing yang bertahan sekitar satu bulan. Sedangkan jika ingin permanen, biayanya mulai Rp 750.000 - Rp 3,2 juta. Dengan demikian Anda tak perlu repot mengulangi waxing setiap bulannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com