KOMPAS.com - Memiliki umur panjang dengan kondisi tubuh yang sehat merupakan dambaan sebagian besar orang.
Umur panjang dapat diupayakan dengan menjalani pola sehat, seperti rutin berolahraga, tidak merokok, istirahat cukup dan menjauhkan diri dari stres.
Di sisi lain mendapatkan umur yang panjang ternyata bisa dilakukan dengan mengonsumsi buah-buahan tertentu.
Salah satunya adalah mengonsumsi blueberry -buah yang dikenal kaya serat, vitamin C, vitamin K, mangan, dan potasium.
Baca juga: 7 Makanan di Zona Biru yang Bisa Bikin Panjang Umur, Apa Saja?
Ya, buah dengan nama ilmiah Vaccinium sect. Cyanococcus tersebut bisa dimakan setiap hari supaya umur panjang.
Blueberry dapat memperpanjang umur lantaran mengandung nutrisi dan khasiat yang baik untuk kesehatan.
Dilansir dari The Healthy, berikut penjelasannya.
Buah dan sayuran selalu diandalkan untuk menyehatkan tubuh lantaran makanan ini menjadi sumber polifenol.
Polifenol adalah antioksidan yang membantu mengurangi peradangan dan melawan radikal bebas yang ada di dalam tubuh.
Jika tubuh mengalami peradangan kronis, dampaknya tubuh menjadi lebih rentan terhadap penyakit.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.