Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Latihan Terbaik Membakar Lemak Perut bagi Pemula

Kompas.com - 18/08/2023, 20:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lemak perut sebenarnya dapat dihilangkan dengan mudah bila kita melakukan diet dan rutinitas olahraga yang tepat.

Terlebih, melakukan diet dan rutinitas olahraga yang tepat juga bisa memberikan manfaat lebih bagi kesehatan, terlepas kita ingin mengurangi lemak apa pun di dalam tubuh.

Pelatih pribadi dari Blink Fitness Ronny Garcia, CPT, menjelaskan, cara untuk menghilangkan lemak perut adalah dengan menghilangkan lemak tubuh secara keseluruhan.

"Selain itu, dengan berfokus pada pertumbuhan otot inti, kita juga dapat mengencangkan bagian tengah tubuh atau perut," kata dia.

Baca juga: 5 Tips Mengurangi Lemak Perut menurut Pakar

Latihan membakar lemak perut bagi pemula

Seperti halnya rutinitas olahraga atau diet lainnya, bagian tersulit adalah ketika memulai, khususnya jika kita adalah seorang pemula.

Itulah mengapa Garcia merekomendasikan lima latihan membakar lemak dan membangun otot inti yang ramah pemula.

Untuk mengetahui lebih lanjut, simak beberapa latihan berikut, seperti dilansir dari laman Eat This Not That.

1. Bodyweight squat

Latihan pertama yang disarankan adalah bodyweight squat.

Untuk memulai, letakkan kaki selebar bahu di lantai. Rentangkan lengan ke depan, atau letakkan tangan di pinggul.

Kemudian, tekan pinggul ke belakang untuk turun ke posisi jongkok. Turun hingga paha sejajar dengan lantai.

Dorong kaki untuk kembali berdiri. Lakukan tiga sampai empat set dengan 10-15 repetisi.

Baca juga: Cara Mudah Hilangkan Lemak Perut Cuma dengan 1 Olahraga

2. Bent-over dumbbell row

Untuk bent-over row, mulailah berdiri tegak dengan dumbbell di masing-masing tangan.

Pastikan juga lengan kita harus berada di samping tubuh dengan telapak tangan menghadap ke dalam.

Tekan pinggul ke belakang dan engsel ke depan untuk masuk ke posisi.

Angkat beban ke atas ke arah tubuh, lalu turunkan kembali ke bawah. Lakukan tiga set dengan 10-12 repetisi.

3. Mountain climber

Melakukan mountain climber bisa dimulai dengan posisi berdiri tegak, dengan kaki direntangkan di belakang dan tangan diletakkan di bawah bahu.

Pertahankan tubuh lurus dan inti tubuh yang kencang saat kita dengan cepat mengangkat lutut kiri ke dada sebelum mengembalikannya ke belakang.

Ulangi dengan lutut kanan, dan lanjutkan dengan bergantian sisi. Lakukan 3-5 set selama 30-45 detik.

Baca juga: 5 Tips Membakar Lemak Perut dalam 2 Minggu

4. Wood choppers

Untuk menyiapkan wood choppers, atur kabel sehingga berada pada slot tertinggi pada katrol.

Peganglah pegangannya, dan mundurlah dari mesin. Buka kaki selebar bahu. Tekuk lutut sedikit.

Bawa pegangan melintasi tubuh ke arah lutut yang berlawanan, putar tubuh saat melakukannya. Balikkan gerakan untuk kembali ke posisi awal.

Kita bisa mengulanginya di sisi yang berlawanan. Selesaikan tiga set dengan 12-15 repetisi per sisi.

Baca juga: Gerakan 5 Menit untuk Bakar Lemak Perut dan Kencangkan Otot

5. Weighted marches

Jika kita sudah sampai sejauh ini, maka kita sudah berada di jalur yang tepat untuk membakar lemak perut yang membandel.

Latihan terakhir untuk pemula adalah latihan weighted marches. Mulailah dengan mengambil kettlebell dan pegang dengan satu tangan di samping tubuh.

Libatkan otot inti, condongkan tubuh sedikit ke depan, dan mulailah berjalan di tempat.

Angkat kaki ke atas sehingga paha sejajar dengan lantai. Lakukan tiga set dengan 20-30 repetisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com